
Dan, lebih dari itu, hotel berkapasitas 205 unit kamar ini, otomatis menjadi hotel pertama yang mengusung brand Mercure di Bandung maupun Jawa Barat.
Kata Gerard Guillouet, Chief Operating Officer of Accor Malaysia, Indonesia and Singapore, kehadiran Hotel Mercure Bandung Setiabudi erat kaitannya dengan upaya pihaknya untuk memenuhi permintaan akomodasi hotel yang semakin tinggi di Bandung.
Ditambahkan pula, Mercure Bandung Setiabudi menjadi hotel keempat yang telah dioperasikan oleh Accor di Bandung, hingga saat ini.
Sebelumnya, Accor sudah mengelola Novotel Bandung (156 kamar), ibis Styles Bandung Braga (193 kamar) serta ibis Bandung Trans Studio dengan daya tampung 606 unit kamar.
Ke depan, Accor pun sudah menyiapkan rencana untuk melansir lagi merek hotel yang tergolong kategori upscale di kota yang sama.
Accor menginformasikan, selain dilengkapi dengan Jing Paradise Chinese Fine Dining Restaurant, hotel baru itu juga menawarkan enam ruang pertemuan plus grand ballroom yang mampu menampung lebih dari 1.700 tamu dengan cocktail style.
Dalam catatan Berita-Bisnis, jika tak ada halangan, Accor diketahui bakal membuka ibis Bandung Pasteur pada medio Januari tahun depan.
Setelah itu, dua bulan kemudian dan masih di Bandung, Accor bakal mengoperasikan ibis Bandung Asia Afrika. (BB/as/Luki)