Adhi Persada Properti berencana memasarkan unit apartemen Taman Melati Keputih dengan rentang harga mulai dari Rp 250 juta hingga Rp 300 juta.
Menurut Giri Sudaryono, Direktur Utama Adhi Persada Properti, pihaknya membidik kalangan investor yang kelak menyewakan unitnya kepada para mahasiswa.
Ditambahkan, apartemen Taman Melati Keputih senilai Rp 350 miliar akan terdiri dari tiga menara dengan kapasitas 1.800 unit. Apartemen Taman Melati Keputih sendiri dibangun di atas lahan seluas 1,2 hektar.
Sebelumnya, pada Desember tahun lalu, Adhi Persada Properti telah mengumumkan peluncuran apartemen Grand Taman Melati Margonda dan Grand Dhika City Bekasi.
Adhi Persada Properti mengembangkan Grand Taman Melati Margonda sebagai proyek superblok yang mencakup apartemen, perkantoran, rukan, dan kios. Sedangkan Grand Dhika City Bekasi merupakan kawasan terintegrasi yang menawarkan konsep hunian vertikal tak jauh dari pintu tol Bekasi Timur.
Bersama PT Adhi Persada Realty, Adhi Persada Properti adalah anak usaha PT Adhi Karya Tbk yang bergerak di lini bisnis properti.
Bagi Adhi Karya sendiri, selama tahun ini, tercatat berupaya meraih laba bersih sebanyak Rp 454 miliar atau setara dengan pertumbuhan lebih dari 100 persen estimasi laba akhir tahun lalu yang diperkirakan sebesar Rp 212 miliar. (BB/as/Christov)