
(Berita-Bisnis) – Dalam rangkaian memperbesar skala bisnisnya, PT Agung Podomoro Land Tbk. akhirnya sukses mengakuisisi 65 persen saham PT Pandega Citraniaga, pemilik dan pengelola Mal Plaza Balikpapan. Akuisisi tersebut menelan dana sebesar Rp 210 miliar.
Adapun Mal Plaza Balikpapan merupakan pusat perbelanjaan dan trade center pertama serta terbilang sebagai salah satu yang terbaik di Balikpapan.
Menurut Trihatma Kusuma Haliman, Presiden Direktur dan CEO Agung Podomoro Land, akuisisi tersebut adalah bagian dari strategi pihaknya untuk mengembangkan mixed–use real estate di luar pulau Jawa.
Ditambahkan, di masa mendatang, Agung Podomoro Land berencana melakukan akuisisi terhadap 15 proyek.
Pandega Citraniaga sendiri tercatat memiliki lahan seluas 5 hektar. Dan, dengan akuisisi itu, Agung Podomoro Land berniat bakal melakukan reklamasi lagi untuk menambah lahan seluas 5 hektar.
Kelak, di atas lahan tersebut, bakal dibangun superblok yang terdiri dari lifestyle mal, hotel, menara apartemen, dan menara perkantoran.
Hingga akhir tahun 2011, Agung Podomoro Land berhasil membukukan penjualan dan pendapatan usaha sebesar Rp 3,8 triliun. Jumlah pendapatan tersebut meningkat sebesar 97 persen lebih ketimbang pencapaian tahun 2010 yang sebanyak Rp 1,9 triliun. (BB/Christov)