• BERANDA
  • BERITA
  • AKHIR TAHUN, FOODS BEVERAGES INDONESIA KELOLA 200 GERAI CHATIME

AKHIR TAHUN, FOODS BEVERAGES INDONESIA KELOLA 200 GERAI CHATIME

Gerai ke-200 Chatime bakal dibuka di penghujung 2017. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Bila semuanya berjalan mulus, PT Foods Beverages Indonesia -pengelola gerai Chatime di pasar domestik- bakal menorehkan prestasi yang membanggakan, pada akhir tahun ini.

Persisnya, unit bisnis Kawan Lama Retail Group ini akan menghadirkan gerai ke-200 Chatime di penghujung 2017.

Adapun, hingga pekan ketiga September ini, Foods Beverages Indonesia telah mengelola 194 gerai Chatime seiring pengoperasian dua gerai anyar Chatime yang berada di Makassar Town Square dan Living Plaza Balikpapan.

Asal tahu saja, jika Chatime Living Plaza Balikpapan dibuka pada 1 September 2017, maka Chatime Makassar Town Square diluncurkan pada 8 September lalu.

Sementara pada medio Agustus silam, Foods Beverages Indonesia sendiri sudah merilis empat gerai baru Chatime, yakni di Summarecon Mall Serpong (Tangerang) dan di Transmart Srondol Semarang (Jawa Tengah).

Plus, dua gerai anyar lainnya yang dihadirkan di Nusa Tenggara Barat, yaitu di Transmart Mataram serta di Lombok Epicentrum.

Dalam catatan Berita-Bisnis, gerai perdana Chatime beroperasi medio Februari 2011 di pusat perbelanjaan Living World Alam Sutera, Tangerang Selatan.

Lantas, pada pertengahan Desember 2015, Foods Beverages Indonesia telah mengoperasikan gerai ke-100 Chatime yang terletak di Living Plaza Dago, Bandung.

Hingga saat ini, Jabodetabek tampaknya masih merupakan tumpuan utama penyebaran gerai Chatime, lantaran lebih dari 70 gerai Chatime berada di wilayah pemasaran ini. (BB/as/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

INDOLAKTO HADIRKAN KEMBALI CALCISKIM
BERITA

INDOLAKTO HADIRKAN KEMBALI CALCISKIM

(Berita-Bisnis) - Diklaim sebagai solusi gaya hidup sehat sekaligus mampu mendukung kesehatan tulang, PT Indolakto resmi meluncurkan kembali CalciSkim. (lebih…)
HORISON BUKA HORISON NINDYA SEMARANG
BERITA

HORISON BUKA HORISON NINDYA SEMARANG

(Berita-Bisnis) - Sulit dimungkiri, peruntungan usaha PT Metropolitan Golden Management sejatinya sangat menggembirakan, sepanjang semester kedua tahun ini. (lebih…)
CARREFOUR HADIR DI PLUIT VILLAGE
BERITA

CARREFOUR HADIR DI PLUIT VILLAGE

(Berita-Bisnis) - Bercermin dari kesuksesan penggunaan lampu LED hemat energi yang ramah lingkungan di gerai Carrefour Supermall Karawaci, Tangerang, PT...
DENGAN ROADSHOW, KIERAN DONGKRAK BRAND AWARENESS NAFOURA KURMA WATER
BERITA

DENGAN ROADSHOW, KIERAN DONGKRAK BRAND AWARENESS NAFOURA KURMA WATER

(Berita-Bisnis) - Kendati nilai pasar minuman cepat saji alias ready-to-drink di Indonesia terbilang sangat menggiurkan, yaitu sekitar Rp 55 triliun...
USUNG VINTRA, NISP SEKURITAS INCAR SERIBU NASABAH BARU
BERITA

USUNG VINTRA, NISP SEKURITAS INCAR SERIBU NASABAH BARU

(Berita-Bisnis) - Melengkapi layanan brokerage konvensional yang selama ini sudah disediakan di tiga kantor cabang (Pluit, Bandung, Surabaya), PT NISP...
DALAM SEBULAN, CROSS A7S HELLO KITTY DITARGETKAN TERJUAL 6 RIBU UNIT
BERITA

DALAM SEBULAN, CROSS A7S HELLO KITTY DITARGETKAN TERJUAL 6 RIBU UNIT

(Berita-Bisnis) - Dengan menggandeng Sanrio Co., Ltd., Jepang, PT Aries Indo Global -pemilik brand Cross Mobilephone- resmi meluncurkan smartphone Cross...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia