
(Berita-Bisnis) – Pada akhir tahun ini, PT TVS Motor Company Indonesia memastikan bakal meluncurkan produk terbarunya berupa sepeda motor TVS Apache RTR 180 yang dilengkapi dengan fitur antilock brake system (ABS).
Setelah itu, medio awal tahun depan, TVS Motor Company Indonesia berencana meluncurkan dua varian skutik.
Menurut Nurlida Fatmikasari, Corporate Communications TVS Motor Company Indonesia, produk-produk anyar tersebut melengkapi beragam produk sepeda motor yang telah hadir sebelumnya, seperti TVS Apache RTR 160 cc, TVS RockZ 125 cc, dan TVS Tormax 150 cc.
Bersamaan dengan itu, TVS Motor Company Indonesia juga sedang berusaha keras membenahi sekaligus memperluas jaringan gerai penjualan, perawatan, dan penyedia suku cadang di seluruh Indonesia.
Yang terbaru, TVS Motor Company Indonesia mengoperasikan gerai penjualan, perawatan, dan suku cadang di Ambon. Gerai tersebut menjadi gerai yang ke-130 yang dikelola TVS Motor Company Indonesia, sampai saat ini.
Di sisi lain, TVS Motor Company Indonesia yang didukung 19 diler, juga sudah berhasil menggandeng kurang lebih 500 bengkel umum yang menjadi mitra dengan standar pelayanan TVS Motor Company.
Sebelumnya, di kawasan pemasaran Lampung, TVS Motor Company Indonesia telah menghadirkan TVS Service on Wheels yang melayani servis rutin di rumah pemilik sepeda motor TVS.
Pada tahun fiskal 2012, TVS Motor Company Indonesia berambisi menjual 32 ribu unit sepeda motor atau meningkat hampir 100 persen bila dibandingkan dengan realisasi penjualan tahun sebelumnya.
Hingga sekarang, Kalimantan Barat dan Lampung merupakan dua daerah kontributor utama penjualan TVS Motor Company Indonesia dengan rata-rata penjualan sebanyak 500 unit sepeda motor, khususnya tipe bebek. (BB/as/Luki)