• BERANDA
  • BERITA
  • AKR LAND DEVELOPMENT OPTIMIS CETAK MARKETING SALES Rp 800 MILIAR

AKR LAND DEVELOPMENT OPTIMIS CETAK MARKETING SALES Rp 800 MILIAR

Memegang teguh komitmen untuk selalu memberikan yang terbaik. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Cara pandang positiflah yang sejatinya mendasari PT AKR Land Development bersikap optimis akan mampu mencetak marketing sales sebanyak Rp 800 miliar sepanjang tahun ini.

Betapa tidak, AKR Land Development yakin beragam produk properti besutannya akan diminati konsumen lantaran didesain sesuai dengan kebutuhan gaya hidup pembeli.

Di sisi lain, komitmen AKR Land Development untuk melakukan proses serah terima sesuai dengan jadwal yang telah direncanakan, juga disebut menjadi pertimbangan utama bagi konsumen.

Artinya, dalam operasionalnya, AKR Land Development berupaya keras untuk melaksanakan proses serah terima sesuai dengan jadwal yang ditetapkan.

Ambil contoh, Gallery West yang saat ini sedang dibangun di dekat pintu tol Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Kata Widijanto, CEO AKR Land Development, pembangunan proyek mixed-use seluas 2 hektar itu berlangsung sesuai dengan jadwal dan diharapkan bakal melakukan serah terima unit kepada konsumen pada pertengahan tahun depan.

Dan, lebih dari itu, proses yang akan dilakukan secara bertahap tersebut, juga menyediakan grace period selama 120 hari.

AKR Land Development menegaskan, saat menggarap berbagai proyek yang telah ditawarkan ke customer, pihaknya memegang teguh komitmen untuk selalu memberikan yang terbaik. Tak terkecuali dalam hal proses serah terima unit.

Sementara itu, selain dari Gallery West, sumber perolehan marketing sales sebesar Rp 800 miliar tadi, juga diharapkan datang dari beberapa proyek yang sedang dikembangkan saat ini, antara lain, proyek properti terpadu di Gresik (Jawa Timur), SOHO di Surabaya, proyek di Ubud (Bali) serta proyek mixed-use di Manado.

Asal tahu saja, proyek anyar di Ubud berupa hotel bintang enam dan dikabarkan bakal mengusung brand Sofitel, bagian dari manajemen perhotelan Accor.

Adapun untuk proyek terpadu di atas lahan seluas 200 hektar yang terletak di Madura, AKR Land Development berniat meluncurkannya pada tahun ini.

Dalam catatan Berita-Bisnis, AKR Land Development adalah unit bisnis properti yang dikendalikan oleh AKR Group. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

BIDIK SEGMEN BUDGET, PARADOR HOTELS RILIS MEREK STARLET HOTELS
BERITA

BIDIK SEGMEN BUDGET, PARADOR HOTELS RILIS MEREK STARLET HOTELS

(Berita-Bisnis) - Seiring merebaknya bisnis hospitality management belakangan ini, PT Paramount Propertindo pun sepertinya tak ingin ketinggalan kereta. (lebih…)
CANON JUAL PRINTER WI-FI DIBAWAH Rp 1,5 JUTA
BERITA

CANON JUAL PRINTER WI-FI DIBAWAH Rp 1,5 JUTA

(Berita-Bisnis) - Dengan beragam fitur yang semakin memudahkan konsumen, PT Datascrip menawarkan printer foto kompak baru bertajuk Selphy CP900 yang...
DAIHATSU BOYONG TIGA PENGHARGAAN
BERITA

DAIHATSU BOYONG TIGA PENGHARGAAN

(Berita-Bisnis) - Dalam hal kualitas pelayanan pelanggan dan kualitas produk, PT Astra International Tbk. – Daihatsu Sales Operation (AI-DSO) memperoleh...
BELANJA ONLINE ALFAMART HADIR DI SURABAYA
BERITA

BELANJA ONLINE ALFAMART HADIR DI SURABAYA

(Berita-Bisnis) - Setelah dihadirkan pada medio Februari tahun ini di Jakarta dan medio Juni 2013 di Bandung, PT Sumber Alfaria...
DILER TVS HADIR DI MEULABOH
BERITA

DILER TVS HADIR DI MEULABOH

(Berita-Bisnis) - Keseriusan PT TVS Motor Company Indonesia mengembangkan jaringan pemasaran dan layanan purna jualnya kembali mengemuka lewat kehadiran diler...
SARIHUSADA RILIS LACTAMIL RASA BARU
BERITA

SARIHUSADA RILIS LACTAMIL RASA BARU

(Berita-Bisnis) - Adalah fakta kekurangan zat gizi mikro dan protein yang terjadi pada ibu hamil yang mendasari PT Sarihusada Generasi...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia