• BERANDA
  • BERITA
  • ANAK USAHA KALBE JUAL POMPA INSULIN MULAI DARI Rp 20 JUTA

ANAK USAHA KALBE JUAL POMPA INSULIN MULAI DARI Rp 20 JUTA

Membantu pasien diabetes melakukan terapi kontrol insulin. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Berangkat dari data pasar yang menyatakan paling tidak ada 11 juta penduduk Indonesia yang terancam komplikasi akibat penyakit diabetes, PT Enseval Medika Prima pun mulai menjual pompa insulin berlabel Dana Diabecare Insulin Pump.

Produk kesehatan yang diimpor dari Korea Selatan tersebut dijual dengan harga mulai dari Rp 20 juta hingga Rp 50 juta. Adapun isi ulangnya dilepas dengan harga Rp 150 juta.

Menurut Irawati Setiady, Presiden Direktur PT Kalbe Farma Tbk. -induk usaha Enseval Medika Prima- produk Dana Diabecare Insulin Pump bisa membantu pasien diabetes melakukan terapi kontrol insulin untuk menjaga kadar gulanya agar tetap stabil.

Bagi Enseval Medika Prima sendiri, Dana Diabecare Insulin Pump merupakan produk baru yang melengkapi 35 brand alat kesehatan yang telah dipasarkan sampai saat ini.

Enseval Medika Prima memiliki 32 kantor cabang yang tersebar di seluruh Indonesia dan bergerak di bidang hospital speciality, hospital laboratory, hospital support, serta patient care management.

Sedangkan Kalbe Farma memiliki 20 anak usaha dan mempunyai beberapa produk yang  terkenal, seperti Promag, Fatigon, Komix, dan Mixagrip. (BB/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

LG BERAMBISI JUAL AC LG HYBRID 5 RIBU UNIT PER BULAN
BERITA

LG BERAMBISI JUAL AC LG HYBRID 5 RIBU UNIT PER BULAN

(Berita-Bisnis) - Dengan mengusung keunggulan berupa tersedianya tiga opsi konsumsi daya listrik dalam satu perangkat (naik normal, rendah, lebih rendah),...
SIASATI PERSAINGAN, HOUSE OF RIDER HADIR DI JAYAPURA MALL
BERITA

SIASATI PERSAINGAN, HOUSE OF RIDER HADIR DI JAYAPURA MALL

(Berita-Bisnis) - Sama halnya seperti sektor bisnis yang lain, industri pakaian dalam sejatinya tak luput dari ketatnya nuansa persaingan. Itu...
OPTIMIS DENGAN PASAR INDONESIA TIMUR, PAKUWON GARAP 12 PROYEK SEKALIGUS
BERITA

OPTIMIS DENGAN PASAR INDONESIA TIMUR, PAKUWON GARAP 12 PROYEK SEKALIGUS

(BeritaBisnis) - Derap langkah PT Pakuwon Jati Tbk. di bisnis properti tahun depan tampaknya akan semakin riuh saja. Bagaimana tidak....
PERKOKOH DOMINASI DI BODY LOTION, UNILEVER LANSIR VASELINE BARU
BERITA

PERKOKOH DOMINASI DI BODY LOTION, UNILEVER LANSIR VASELINE BARU

(Berita-Bisnis) - Diklaim sebagai penyempurnaan body lotion dengan tambahan konsentrat serum aktif di dalamnya, PT Unilever Indonesia Tbk pun resmi...
EXXONMOBIL LUBRICANTS KENALKAN PELUMAS PIKAP
BERITA

EXXONMOBIL LUBRICANTS KENALKAN PELUMAS PIKAP

(Berita-Bisnis) - Diklaim mampu melindungi mesin pada temperatur tinggi sekaligus bisa mencegah keausan mesin, PT ExxonMobil Lubricants Indonesia resmi memperkenalkan...
TINGKATKAN PENJUALAN, ADIDAS PERKENALKAN ADIPURE 360 SENILAI Rp 999 RIBU
BERITA

TINGKATKAN PENJUALAN, ADIDAS PERKENALKAN ADIPURE 360 SENILAI Rp 999 RIBU

(Berita-Bisnis) - Dengan mengusung materi ringan dan fleksibel serta disebut cocok untuk fitness atau gym karena didesain mengikuti anatomi tubuh,...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia