AWAL TAHUN DEPAN, JNE BENTUK HOLDING COMPANY

Produk baru seperti Pesona memberikan kontribusi signifikan. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – November tahun ini, PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (JNE) berencana menghadirkan anak usaha baru yang bergerak di bidang logistik. Anak usaha tersebut sejatinya merupakan pengembangan dari divisi logistik yang telah ada saat ini.

Bersamaan dengan itu, pada awal tahun 2013, JNE bakal membentuk holding company yang menaungi dua anak usaha, yaitu ekspess dan logistik.

Menurut Johari Zein, Direktur Eksekutif JNE, pihaknya optimis anak usaha logistik bisa mencapai penjualan sebanyak Rp 100 miliar per tahun.

Ditambahkan, produk Pesanan Oleh-oleh Nusantara (Pesona) dan Pengiriman Lintas Kawasan (Pelikan) yang diluncurkan tahun lalu memberikan kontribusi signifikan kepada grafik penjualan JNE. Khusus Pesona, penjualannya bertumbuh rata-rata sebesar 10 persen setiap bulannya.

Tahun 2011, total penjualan JNE diperkirakan masih di bawah Rp 1 triliun. Adapun target penjualan tahun ini diharapkan bisa melewati angka Rp 1 triliun.

Pada tahun lalu, perusahaan logistik yang bermarkas di kawasan Tomang, Jakarta Barat ini, didukung lebih dari 830 gerai (cabang, agen, sub-agen) yang tersebar di seluruh Indonesia. (BB/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

STRATEGIC ALLIANCE MANAGEMENT CONFERENCE
EVENT

STRATEGIC ALLIANCE MANAGEMENT CONFERENCE

BUILDING SUSTAINABLE VALUE THROUGH ALLIANCEBy INTIPESAN PARIWARA (lebih…)
BERSAMA SENYIUR GRUP, CIPUTRA BANGUN CITRAGRAND SENYIUR CITY SAMARINDA
BERITA

BERSAMA SENYIUR GRUP, CIPUTRA BANGUN CITRAGRAND SENYIUR CITY SAMARINDA

(Berita-Bisnis) - Strategi kerjasama yang saling menguntungkan yang selama ini terbukti mampu memacu ekspansinya, kembali diperlihatkan oleh Ciputra Group lewat...
DORONG USAHA BERKELANJUTAN, TUNAS RIDEAN KEREK CAR RENTAL
BERITA

DORONG USAHA BERKELANJUTAN, TUNAS RIDEAN KEREK CAR RENTAL

(Berita-Bisnis) - Jamaknya turbulensi bisnis yang kerap tidak selaras dengan business plan, para pelaku usaha pun dituntut untuk kreatif. Paling...
DENGAN MOTIF BATIK, MASSINDO TAWARKAN COMFORTA SEBAGAI BAGIAN LIFESTYLE
BERITA

DENGAN MOTIF BATIK, MASSINDO TAWARKAN COMFORTA SEBAGAI BAGIAN LIFESTYLE

(Berita-Bisnis) - Massindo Group sepertinya paham betul, jika saat ini, kasur tidur tidak lagi sekedar produk komoditi belaka bagi sebagian...
SOYJOY HADIRKAN DOKTER DIABETES
BERITA

SOYJOY HADIRKAN DOKTER DIABETES

(Berita-Bisnis) - Komitmen PT Amerta Indah Otsuka untuk lebih mengedepankan manfaat nutrisi yang dikandung oleh Soyjoy, snack besutannya, sepertinya tidak...
GEMILANG UNTUNG LAKSANAKAN GROUNDBREAKING PONDOK KELAPA VILLAGE
BERITA

GEMILANG UNTUNG LAKSANAKAN GROUNDBREAKING PONDOK KELAPA VILLAGE

(Berita-Bisnis) - Hari ini, PT Gemilang Usaha Terbilang resmi melaksanakan groundbreaking pembangunan menara apartemen Pondok Kelapa Village yang berlokasi di...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia