BANTU WANITA, P&G LANSIR DOWNY PARFUM COLLECTION

Bila pakaian diusap atau tergesek bakal mengeluarkan aroma berbeda. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Tentu saja, ada alasan kuat bagi PT P&G Indonesia untuk menghadirkan dua pasangan artis pada pekan ini, ketika mengenalkan varian baru bertajuk Parfum Collection dari produk pelembut dan pewangi pakaiannya yang mengusung merek Downy.

Salah satunya adalah baik Meisya Siregar (istri Bebi Romeo) serta Artika Sari Devi (pasangan Baim), sama-sama mengaku berhasil merebut perhatian masing-masing suaminya sesudah menggunakan produk Downy Parfum Collection.

Pasalnya, dengan bantuan Scent Switcher Technology (teknologi pengubah keharuman), Downy Parfum Collection diklaim mampu mengeluarkan jenis aroma yang berbeda pada pakaian setiap pakaian itu tergesek atau diusap. 

Kata Febrina Herlambang, Country Communication Manager P&G Indonesia, Downy Parfum Collection adalah inovasi terbaru untuk membantu meningkatkan kepercayaan diri segmen wanita.

Dijelaskan pula, pihaknya sebelumnya telah menggelar sebuah riset lewat kerjasama dengan Cosmopolitan Indonesia yang melibatkan lebih dari 3 ribu wanita dan lebih dari 500 pria dengan rentang usia 17-35 tahun.

Dan, dari survei tersebut, terungkap bahwa 90 persen pria tidak menyadari perubahan yang terjadi pada diri pasangannya, meski pun pasangannya telah merubah potongan atau warna rambutnya.

Hal mana berbeda saat wanita pasangannya kemudian berganti aroma parfum.

P&G Indonesia menegaskan, dengan Downy Parfum Collection, para wanita kini dapat kembali mencuri perhatian pasangannya.

P&G Indonesia juga menginformasikan, Scent Switcher Technology yang digunakan di Downy Parfum Collection memiliki butiran kapsul kasat mata yang mengandung parfum. Alhasil, bila pakaian diusap atau tergesek, butiran itu akan pecah dan kemudian mengeluarkan aroma berbeda.

Berita-Bisnis mencatat, P&G Indonesia sendiri saat ini menawarkan Downy Parfum Collection yang mencakup Mystique (keharuman spicy floral), Passion (campuran buah manis dan vanila), Happiness (aroma segar) serta Innocence yang menebarkan aroma bunga-bungaan plus musk. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

MATAHARI PUTRA PRIMA BAKAL BUKA HYPERMART DI INDONESIA BAGIAN TIMUR
BERITA

MATAHARI PUTRA PRIMA BAKAL BUKA HYPERMART DI INDONESIA BAGIAN TIMUR

(BeritaBisnis) - Dalam rangka memperbesar bisnisnya, PT Matahari Putra Prima Tbk. berencana membangun hingga 15 gerai Hypermart yang baru pada...
PACU PENJUALAN DI PONTIANAK DAN MEDAN, DAIHATSU BUKA DILER BARU
BERITA

PACU PENJUALAN DI PONTIANAK DAN MEDAN, DAIHATSU BUKA DILER BARU

(Berita-Bisnis) - Dengan mengacu kepada desain dan standar global Daihatsu, PT Astra International Tbk - Daihatsu Sales Operation meresmikan sekaligus...
PANORAMA SEDIAKAN HARGA PROMO DI THE WORLD OF PANORAMA
BERITA

PANORAMA SEDIAKAN HARGA PROMO DI THE WORLD OF PANORAMA

(Berita-Bisnis) - Diklaim menyediakan harga promo, PT Panorama Tours Indonesia akan menggelar pameran tunggal tahunan bertajuk The World of Panorama...
TINGKATKAN PELAYANAN, PALYJA IMPLEMENTASIKAN APLIKASI TAGIHAN DARI ORACLE
BERITA

TINGKATKAN PELAYANAN, PALYJA IMPLEMENTASIKAN APLIKASI TAGIHAN DARI ORACLE

(Berita-Bisnis) - Dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada pelanggannya, PT PAM Lyonnaise Jaya (Palyja) Jakarta baru saja mengimplementasikan Oracle Utilities Customer...
DONGKRAK PENDAPATAN, HINO RILIS KONTRAK SERVIS
BERITA

DONGKRAK PENDAPATAN, HINO RILIS KONTRAK SERVIS

(Berita-Bisnis) - Guna memberikan layanan purna jual yang lebih berkualitas, PT Hino Motors Sales Indonesia resmi memperkenalkan program kontrak servis....
MANTRA GROUP RILIS MANTRA HOTELS
BERITA

MANTRA GROUP RILIS MANTRA HOTELS

(Berita-Bisnis) - Urusan merayu para tamu agar mau berkunjung sekaligus menginap, tentulah bukan perkara mudah saat ini bagi para operator...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia