BIDIK GENERASI MILENIAL, BRILIO TAWARKAN FULUS

Menyajikan perbandingan yang lengkap perihal fasilitas kartu kredit. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Upaya PT Brilio Ventura Indonesia -menaungi startup media digital Brilio.net- untuk menyediakan beragam kemudahan bagi generasi milenial dengan rentang usia 18-35 tahun, sejatinya tampak tiada henti.

Buktinya, pada medio September tahun lalu, Brilio Ventura Indonesia telah meluncurkan Brilio Creator, yang memungkinkan generasi milenial Indonesia untuk memublikasikan tulisan, foto, maupun video kreatifnya di Brilio.net.

Bahkan, lebih dari itu, lewat Brilio Creator yang ditargetkan mampu menyerap 100 ribu kreator muda dalam tempo satu tahun tersebut, Brilio Ventura Indonesia juga menjanjikan penggunanya -via mekanisme editorial picks– berpeluang memperoleh insentif/pendapatan dari konten yang dikirim.

Adapun yang terbaru, dengan menggandeng PT Dwi Cermat Indonesia (startup bidang teknologi keuangan Cermati) serta sekaligus masih menyasar segmen yang sama, Brilio Ventura Indonesia resmi menawarkan platform anyar pembanding kartu kredit bertajuk Fulus.

Kata CEO & Co-Founder Brilio.net, Joe Wadakethalakal, kehadiran Fulus itu tak lepas dari hasil riset yang digelar oleh pihaknya dan JakPat Mobile Survey terhadap 1,021 responden berusia 21-37 tahun di 34 kota besar di Indonesia, beberapa waktu lalu.

Dan, hasilnya, tambahnya, sekitar 59 persen generasi milenial -terutama yang tergolong kelas menengah- lebih menyukai transaksi secara non tunai, baik melalui kartu debit, e-money, maupun kartu kredit.

Di sisi lain, riset tersebut juga mengungkapkan bahwa 63 persen milenial membutuhkan kartu kredit. Plus, sekitar 66 persen responden merasa kesulitan mengetahui kartu kredit yang terbaik untuk kebutuhannya.

Brilio Ventura Indonesia menginformasikan, Fulus menyajikan perbandingan yang lengkap perihal fasilitas kartu kredit, persyaratan untuk mendapatkan kartu, informasi biaya dan denda, perbandingan kelebihan dan kekurangan, serta rekomendasi kartu kredit yang sesuai kebutuhan.

Tak terkecuali, Fulus juga memberikan rekomendasi terhadap kartu kredit dalam beberapa kategori, mulai dari travel, dining, cashback, retail, low interest, rewards, first card, dan lain sebagainya.

Brilio Ventura Indonesia menegaskan, dengan keunggulan yang dimilikinya, pihaknya pun optimistis platform Fulus -yang juga menyertakan fitur pengajuan aplikasi kartu kredit yang didukung oleh Cermati- bakal memperoleh respon positif dari generasi milenial.

Berita-Bisnis mencatat, hingga medio Juli tahun lalu, Brilio.net memiliki 21 juta pembaca (unique visitors), 96 juta halaman dibaca (pageviews), konten video yang dilihat lebih dari 12 juta kali per bulannya, dan jumlah pengunjung yang datang kembali (returning user) mencapai 73 persen.

Adapun Cermati, yang berdiri pada Desember 2014, diketahui memperoleh pendanaan baru dari Orange Growth Capital, pada awal 2017. (BB/as/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

CANTIKA PUSPA PESONA BUKA MARTHA TILAAR SALON DAY SPA CINERE
BERITA

CANTIKA PUSPA PESONA BUKA MARTHA TILAAR SALON DAY SPA CINERE

(BeritaBisnis) - Tahun ini, PT Cantika Puspa Pesona, pengelola gerai waralaba Martha Tilaar Salon Day Spa, berencana menghadirkan 10 gerai...
PACU PENJUALAN, SHARP GELAR AJANG APRESIASI KONSUMEN
BERITA

PACU PENJUALAN, SHARP GELAR AJANG APRESIASI KONSUMEN

(Berita-Bisnis) - Mulai dari tanggal 23 November 2012 hingga 24 Febuari tahun depan, PT Sharp Electronics Indonesia menggelar acara bertajuk...
UNZA VITALIS RILIS LULUR MANDI YANG DIPERKAYA DENGAN WHITENING COMPLEX
BERITA

UNZA VITALIS RILIS LULUR MANDI YANG DIPERKAYA DENGAN WHITENING COMPLEX

(Berita-Bisnis) - Guna memenuhi kebutuhan segmen perempuan berusia 20-38 tahun yang dinamis, modern, dan peduli dengan produk kecantikan alami, PT...
RAJAWALI AKAN JUAL GULA PREMIUM RAJA GULA
BERITA

RAJAWALI AKAN JUAL GULA PREMIUM RAJA GULA

(Berita-Bisnis) - Beranjak dari tingginya minat masyarakat kelas menengah untuk mengonsumsi gula premium, maka PT Rajawali Nusantara Indonesia Persero berniat...
INTIWHIZ LANSIR WHIZ HOTEL FALATEHAN JAKARTA
BERITA

INTIWHIZ LANSIR WHIZ HOTEL FALATEHAN JAKARTA

(Berita-Bisnis) - Seperti yang telah direncanakan, PT Intiwhiz International -populer dengan label Intiwhiz International Management- akhirnya resmi menambah jumlah hotel...
AZANA GELAR GRAND OPENING FRONT ONE JAYAPURA
BERITA

AZANA GELAR GRAND OPENING FRONT ONE JAYAPURA

(Berita-Bisnis) - Sulit dimungkiri, hingga sekarang, laju bisnis Azana Hotels & Resorts tampak mulus via brand Front One (Front One...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia