
(Berita-Bisnis) – Berkenaan dengan rencana peningkatan pangsa pasarnya di bisnis ban, PT Bridgestone Tire Indonesia akan meluncurkan tipe ban terbaru Dueler A/T 697 pada April 2012 yang diarahkan untuk mobil SUV.
Ban Dueler A/T 697 tersebut direncanakan dijual dengan harga mulai dari Rp 1 juta sampai Rp 2 juta per buah.
Bersamaan dengan itu, Bridgestone Tire Indonesia juga bakal menambah kapasitas produksi dua pabrik bannya dari 45 ribu unit menjadi 48 ribu unit per hari.
Menurut Shinya Hisada, Direktur Pemasaran Bridgestone Tire Indonesia, dengan dua jurus marketing tersebut, pihaknya optimis bakal mampu meningkatkan market share ban Bridgestone dari 38 persen menjadi 40 persen sepanjang tahun ini.
Di sisi lain, produsen manufaktur ban asal Jepang ini juga berniat memperkuat chanel penjualan resminya sekaligus menggandeng ritel ban.
Hingga saat ini, wilayah pemasaran Pulau Jawa masih menjadi kontributor utama penjualan ban Bridgestone. Tak kurang dari 50 persen transaksi terjadi di Pulau Jawa. Sisanya, disumbangkan area marketing Sumatera dan Kalimantan. (BB/Luki)