BII PERKENALKAN FASILITAS KPR BARU

Pos kredit konsumer memberikan kontribusi sebanyak 30 persen. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Guna menggenjot pertumbuhan consumer banking-nya hingga akhir tahun nanti, PT Bank Internasional Indonesia Tbk. (BII) secara resmi meluncurkan program kredit pemilikan rumah (KPR) bertajuk BII KPR Floating Rate.

Dengan BII KPR Floating Rate, nasabah diberi kesempatan memperoleh suku bunga floating terendah, yakni BI Rate + 3,5 persen, sejak pencairan kredit hingga jangka waktu kredit berakhir.

Menurut Stephen Liestyo, Direktur Perbankan Konsumer BII, fasilitas anyar KPR tersebut ditawarkan sampai medio Desember mendatang.

Ditambahkan, jika ingin melakukan pelunasan lebih awal dari masa kredit maka nasabah BII KPR Floating Rate dipastikan bakal bebas penalti. Selain itu, nasabah juga mendapat hadiah berupa asuransi jiwa dan kesehatan untuk tahun pertama serta bebas iuran tahunan BII Kartu Kredit selama masa cicilan KPR berlangsung.

Di samping untuk pembelian rumah, BII KPR Floating Rate bisa dipakai untuk membiayai pembelian apartemen, kavling siap bangun maupun ruko atau rukan yang berkisar dari Rp 100 juta sampai Rp 5 miliar.

Adapun untuk keperluan refinancing atau kredit multiguna dengan jaminan apartemen, rumah, dan ruko, berkisar dari Rp 100 juta sampai Rp 2,5 miliar.

Hingga akhir Juni lalu, pertumbuhan kredit konsumer BII tercatat sebesar 16 persen hingga mencapai Rp 22 triliun. Pos kredit konsumer memberikan kontribusi sebanyak 30 persen dari total kredit BII. (BB/as/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

SARIHUSADA RILIS LACTAMIL RASA BARU
BERITA

SARIHUSADA RILIS LACTAMIL RASA BARU

(Berita-Bisnis) - Adalah fakta kekurangan zat gizi mikro dan protein yang terjadi pada ibu hamil yang mendasari PT Sarihusada Generasi...
AWAL 2015, SERAH TERIMA APARTEMEN INTERMARK SERPONG
BERITA

AWAL 2015, SERAH TERIMA APARTEMEN INTERMARK SERPONG

(Berita-Bisnis) - Bila tak ada halangan, pada awal tahun 2015, PT Merdeka Ronov Indonesia bakal mulai melakukan proses serah terima...
BOSCH BERIKAN BEASISWA
BERITA

BOSCH BERIKAN BEASISWA

(Berita-Bisnis) - Diklaim sebagai perwujudan komitmen untuk meningkatkan pendidikan dan keterampilan tenaga kerja lokal di Indonesia, PT Robert Bosch menjalin...
KARYA CIPTA SERAH TERIMA SATU8 RESIDENCE JANUARI 2015
BERITA

KARYA CIPTA SERAH TERIMA SATU8 RESIDENCE JANUARI 2015

(Berita-Bisnis) - Beberapa tahun lagi, kawasan Jakarta Barat tampaknya akan semakin ramai dengan bangunan apartemen. Hal ini tak lepas dari...
KEJAR Rp 5,75 TRILIUN, SERASI AUTORAYA BELI 10 RIBU ARMADA BARU
BERITA

KEJAR Rp 5,75 TRILIUN, SERASI AUTORAYA BELI 10 RIBU ARMADA BARU

(Berita-Bisnis) - Sebagai bagian dari rencana ekspansi bisnisnya, PT Serasi Autoraya bakal menambah 10 ribu unit armada baru pada tahun...
RSPI GROUP BANGUN RSPI BINTARO JAYA SENILAI Rp 500 MILIAR
BERITA

RSPI GROUP BANGUN RSPI BINTARO JAYA SENILAI Rp 500 MILIAR

(Berita-Bisnis) - Bermodalkan dana investasi sebanyak Rp 500 miliar, PT Jaya Binara Mediktama dipastikan bakal mulai membangun RSPI Bintaro Jaya...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia