BLUESCOPE BUKA GERAI LYSAGHT POINT DI BINTARO

Berencana menambah gerai baru Lysaght Point pada tahun 2013. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Guna memperlebar jaringan pemasarannya sekaligus memperluas cakupan layanannya, PT Bluescope Lysaght Indonesia membuka enam gerai Lysaght Point! sekaligus. Salah satunya adalah gerai Lysaght Point Bintaro yang berlokasi di kawasan ruko Sentra Menteng, Bintaro Sektor 7, Tangerang.

Gerai-gerai baru tersebut dengan sendirinya menambah gerai Lysaght Point menjadi total 14 gerai, sampai saat ini.

Menurut Willius Suwandana, Presiden Direktur BlueScope Lysaght Indonesia, selain memajang beragam produk rangka atap baja ringan, gerai Lysaght Point juga menyediakan jasa layanan konsultasi.

Ditambahkan, pada tahun 2013, pihaknya juga berencana menambah gerai baru Lysaght Point di beberapa lokasi strategis.

Sebelumnya, medio Juli 2012, BlueScope Lysaght Indonesia telah memperkenalkan produk baru Ranbuild, rangka baja galvanis yang disebut mengadopsi teknologi dari Australia.

Produk yang mengincar pasar menengah ke atas tersebut dinyatakan memiliki kekuatan hingga 25 tahun dan dapat diaplikasikan di beragam sektor, seperti pertambangan, agrikultur, perkebunan, dan pergudangan.

Melalui gerai Lysaght Point yang mulai dioperasikan sejak tahun lalu, BlueScope Lysaght Indonesia memasarkan SMARTRUSS yang diklaim sebagai rangka atap baja ringan yang ditopang dengan teknologi tinggi.

Di samping itu, BlueScope Lysaght Indonesia juga menawarkan, antara lain, roofing & wailing, PEB System, framing & trusses, dan structural decking.

BlueScope Lysaght Indonesia merupakan bagian dari BlueScope Lysaght global yang tergabung dalam BlueScope Steel Limited yang bermarkas di Australia. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

MAGNOLIA BESUTAN MODERNLAND TERJUAL 70 PERSEN
BERITA

MAGNOLIA BESUTAN MODERNLAND TERJUAL 70 PERSEN

(Berita-Bisnis) - Klaster baru bernama Magnolia yang dikembangkan oleh PT Modernland Realty Tbk di kawasan hunian Modernhill, Pondok Cabe, Tangerang...
E-TOLL CARD DOMINASI TRANSAKSI KARTU PRABAYAR MANDIRI
BERITA

E-TOLL CARD DOMINASI TRANSAKSI KARTU PRABAYAR MANDIRI

(Berita-Bisnis) - Pelan tapi pasti, seiring bertambahnya pengguna kartu prabayar e-toll card belakangan ini, PT Bank Mandiri Tbk pun berusaha...
LIPPO KARAWACI SUKSES JUAL ROLLING HILLS LEBIH DARI 50 PERSEN
BERITA

LIPPO KARAWACI SUKSES JUAL ROLLING HILLS LEBIH DARI 50 PERSEN

(Berita-Bisnis) – Beranjak dari inovasi konsep hunian baru, PT Lippo Karawaci Tbk. sukses menjual lebih dari 50 persen klaster Rolling...
SETELAH MINIMARKET, POS INDONESIA AKAN BANGUN HOTEL DI BANDUNG
BERITA

SETELAH MINIMARKET, POS INDONESIA AKAN BANGUN HOTEL DI BANDUNG

(Berita-Bisnis) - Jika tak ada halangan, maka pada tahun depan, PT Pos Indonesia (Persero) bakal membangun dua hotel sekaligus di...
TINGKATKAN PENJUALAN, BERNADI UTAMA LUNCURKAN SOLAHART KAPASITAS KECIL
BERITA

TINGKATKAN PENJUALAN, BERNADI UTAMA LUNCURKAN SOLAHART KAPASITAS KECIL

(Berita-Bisnis) - Disebut cocok untuk pasangan muda, pembeli rumah pertama, dan keluarga kecil, PT Bernadi Utama resmi memperkenalkan produk anyar...
NUSANTARA SEJAHTERA JAYA: GIAT BUKA GERAI ANYAR DAN RAIH BRAND OF THE YEAR
BERITA

NUSANTARA SEJAHTERA JAYA: GIAT BUKA GERAI ANYAR DAN RAIH BRAND OF THE YEAR

(Berita-Bisnis) - Ambisi PT Nusantara Sejahtera Raya untuk membentangkan 1000 layar bioskop (Cinema 21, Cinema XXI, The Premiere, dan IMAX)...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia