BOSOWA HADIRKAN TAKSI DI BANYUWANGI

Pada tahap awal, mengoperasikan 25 unit taksi. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Seperti yang sudah direncanakan, PT Merpati Wahana Taksi akhirnya resmi menggelindingkan roda armada taksi Bosowa di Banyuwangi, pekan ini.

Dan, pada tahap awal, total armada taksi milik Bosowa Group itu yang mengaspal di Banyuwangi, tercatat sebanyak 25 unit taksi.

Kata Muhammad Subhan Aksa, Chief Executive Officer Transportasi dan Logistik Bosowa Group, selain sebagai alat transportasi, armada taksi Bosowa tersebut juga diproyeksikan sebagai sarana penunjang wisata.

Ditambahkan pula, bila tak aral melintang, jumlah unit taksi yang beroperasi di kota tersebut diperkirakan bakal bertambah di masa mendatang.

Bosowa Group juga menegaskan, tarif yang dibanderol untuk setiap kilometernya mencapai Rp 12.500.

Perlu diketahui, Merpati Wahana Taksi sebelumnya dikenal luas sebagai operator taksi Bosowa di Surabaya dan sekitarnya. Dan, sampai saat ini, tak kurang dari 400 unit taksi Bosowa beredar di wilayah pemasaran tersebut.

Adapun di Makassar, via anak usahanya PT Bosowa Utama, Bosowa Group mengelola sekitar 500 unit armada taksi serupa.

Dalam catatan Berita-Bisnis, baik Merpati Wahana Taksi maupun Bosowa Utama merupakan unit bisnis yang bernaung di bawah segmen transportasi dan logistik Bosowa Group.

Asal tahu saja, di samping dua anak usaha tadi, segmen transportasi dan logistik Bosowa Group juga mengendalikan PT Mallomo (bisnis trucking angkutan semen dan bahan baku semen), PT Bosowa Lloyd (bisnis shipping) serta PT Ersa Eastern Aviation (bisnis angkutan udara yang beroperasi di Papua).

Di sisi lain, masih di segmen yang sama, ada juga PT Oto Rental yang berkecimpung di bisnis penyewaan mobil, baik untuk individu dan korporasi. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

SASAR BANTEN DAN JABAR, SEMEN INDONESIA OPERASIKAN BATCHING PLANT DI SERPONG
BERITA

SASAR BANTEN DAN JABAR, SEMEN INDONESIA OPERASIKAN BATCHING PLANT DI SERPONG

(Berita-Bisnis) - Sebagai bagian dari rencana penambahan sembilan unit batching plant atau pabrik semen siap pakai/ready mix yang akan dilakukan...
ALL NEW CHEVROLET COLORADO DILEPAS Rp 265 JUTA
BERITA

ALL NEW CHEVROLET COLORADO DILEPAS Rp 265 JUTA

(Berita-Bisnis) - Menyusul peluncuran yang telah dilaksanakan di Thailand beberapa waktu lalu, PT General Motors Indonesia secara resmi menghadirkan All...
MUTIARA MITRA SEJAHTERA PASARKAN DOMICILIO
BERITA

MUTIARA MITRA SEJAHTERA PASARKAN DOMICILIO

(Berita-Bisnis) - Jika tak ada aral melintang, PT Mutiara Mitra Sejahtera sejatinya sangat berharap, tingkat penjualan Apartemen Domicilio besutannya yang...
MAXX COFFEE HADIR DI MAKASSAR
BERITA

MAXX COFFEE HADIR DI MAKASSAR

(Berita-Bisnis) - Indonesia bagian Timur dalam radar bisnis PT Maxx Coffee Prima, pengelola gerai kopi bertajuk Maxx Coffee, sejatinya bukanlah...
PHILIPS LANSIR CONSUMER EXPERIENCE CENTER DI SURABAYA
BERITA

PHILIPS LANSIR CONSUMER EXPERIENCE CENTER DI SURABAYA

(Berita-Bisnis) - Setelah meluncurkan gerai perdana Consumer Experience Center di Ruko Shopping Arcade, Podomoro City-Central Park, Jakarta Barat, medio Oktober...
MANJAKAN PEMBELI, BMW HADIRKAN MINI OBSESSION
BERITA

MANJAKAN PEMBELI, BMW HADIRKAN MINI OBSESSION

(BeritaBisnis) - Beragam cara dilakukan untuk memberikan pengalaman istimewa bagi konsumen. Salah satunya adalah MINI. Merek mobil asal Inggris ini...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia