BOTOL KACA KANGAR SEMAKIN DIMINATI

Melayani derasnya permintaan dari kawasan Asia Tenggara. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Meningkatnya permintaan terhadap produk botol kaca belakangan ini ternyata membawa berkah tersendiri bagi PT Kangar Consolidated Industries.

Alhasil, untuk menjawab kebutuhan tersebut, Kangar Consolidated Industries pun menyiapkan dana investasi sebanyak US$ 15 juta untuk menambah kapasitas produksinya.

Menurut Joseph Haddad, Direktur Utama Kangar Consolidated Industries, selain untuk mengakomodir kebutuhan pasar domestik, peningkatan kapasitas produksi itu pun bertujuan untuk melayani derasnya permintaan dari kawasan Asia Tenggara.

Ditambahkan, lewat investasi tadi, kapasitas produksi botol kaca Kangar Consolidated Industries nantinya akan bertambah sebesar 15 persen ketimbang total kapasitas produksi saat ini yang mencapai 2,3 juta botol kaca per hari.

Kangar Consolidated Industries menyatakan bahwa peningkatan kapasitas produksi tersebut bakal dilaksanakan di pabriknya yang berlokasi di kawasan Jl. Raya Bekasi, Cakung.

Di sisi lain, Kangar Consolidated Industries juga mengungkapkan niatnya untuk membangun pabrik baru senilai US$ 100 juta yang diproyeksikan bakal mulai digelar dalam tempo tiga tahun mendatang.

Artinya, jika rencana itu dapat direalisasikan maka total kapasitas produksi botol kaca Kangar Consolidated Industries kelak menjadi 4,6 juta botol per hari.

Perlu diketahui, Kangar Consolidated Industries saat ini telah memanfaatkan teknologi baru produksi botol kaca bernama Narrow Neck Press and Blow yang diklaim lebih efisien dan ramah lingkungan.

Berita-Bisnis mencatat, Kangar Consolidated Industries beroperasi perdana pada tahun 1973 dan merupakan anak usaha Owens-Illinois Inc. (O-I), perusahaan wadah kaca yang bermarkas di Perrysburg, Ohio, Amerika Serikat.

Dan, hingga saat ini, produk botol kaca Kangar Consolidated Industries di pasar domestik banyak digunakan oleh perusahaan makanan dan minuman maupun industri farmasi, seperti PT Multi Bintang Indonesia Tbk, PT Asia Health Energy Beverage, PT Djojonegoro, PT Supra Ferbindo Farma, dan Ultra Prima Abadi. (BB/as/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

LEWAT CUSSONS BINTANG KECIL, PZ CUSSONS INDONESIA GENJOT PENJUALAN
BERITA

LEWAT CUSSONS BINTANG KECIL, PZ CUSSONS INDONESIA GENJOT PENJUALAN

(Berita-Bisnis) - Berlangsung dari 10 Oktober 2015 hingga 10 Januari 2016, PT PZ Cussons Indonesia resmi menyelenggarakan program pemasaran berjudul...
BAGAIMANA OTAK KONSUMEN MEMILIH BRAND?
KOLOM

BAGAIMANA OTAK KONSUMEN MEMILIH BRAND?

(BeritaBisnis) - Suatu saat saya bertanya kepada para mahasiswa sebuah perguruan tinggi negeri peserta seminar nasional. Brand mana yang menjadi...
FOUR SEASONS RESORT BALI AT SAYAN, HOTEL TERBAIK DI DUNIA
BERITA

FOUR SEASONS RESORT BALI AT SAYAN, HOTEL TERBAIK DI DUNIA

(Berita-Bisnis) - Besar kemungkinan, para petinggi Hotel Properties Limited yang berbasis di bilangan Cuscaden Road, Singapura, sedang dilanda kegembiraan, saat...
LEWAT RESEP BARU, BANGO BERUSAHA PERKUAT DOMINASINYA
BERITA

LEWAT RESEP BARU, BANGO BERUSAHA PERKUAT DOMINASINYA

(Berita-Bisnis) - Kehadiran inovasi baru memang sangat dibutuhkan untuk memenangkan persaingan yang ketat di bisnis kecap. Termasuk memperkenalkan berbagai macam...
TANGKAP PELUANG, SURYA INTERNUSA OPERASIKAN BATIQA HOTEL CIREBON
BERITA

TANGKAP PELUANG, SURYA INTERNUSA OPERASIKAN BATIQA HOTEL CIREBON

(Berita-Bisnis) - Seiring beroperasinya jalan tol Cikopo-Palimanan (Tol Cipali) yang menghubungkan Cikopo, Purwakarta, dengan Palimanan, Cirebon, beberapa waktu lalu, berbagai...
FREE SEMINAR F-1 ALLIGATOR TRADE
EVENT

FREE SEMINAR F-1 ALLIGATOR TRADE

DAPATKAH HARGA EMAS YANG SUDAH TINGGI, ANAK NAIK LEBIH TINGGI LAGI?By PT Midtou Aryacom Futures (lebih…)

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia