BUMIDA LUNCURKAN ASURANSI MENENGAH BAWAH

Memberikan kemudahan berasuransi. (Foto; Ist)

(BeritaBisnis) – Bekerja sama dengan Insurance Network Club (INC), Asuransi Umum Bumiputera Muda 1967 (Bumida) menawarkan Asuransi Sehat dan Asuransi Siaga.

Bentuk Asuransi Sehat dan Asuransi Siaga yang ditujukan untuk masyarakat menengah bawah tersebut berupa voucher.

Asuransi Siaga dijual dengan harga Rp 10 ribu, Rp 20 ribu dan Rp 120 ribu. Untuk pembeli Asuransi Sehat, pemilik polis mendapat garansi penggantian biaya pengobatan karena kecelakaan sampai Rp 1 juta. Adapun, santunan meninggal atau catat tetap bisa mencapai Rp 25 juta – Rp 50 juta.

Asuransi Sehat dijual dengan harga Rp 50 ribu dan Rp 200 ribu. Tanggungan yang didapat berupa santunan rawat inap Rp 50 ribu hingga Rp 200 ribu/hari untuk maksimal 45 hari perawatan.

Menurut David Apriandy, Head of Marketing Division Bumida, pembeli tidak perlu repot mendatangi konter untuk aktivasi. Cukup menggosok pelindung PIN voucher dan mengirimkan melalui sms INC. Dalam beberapa menit, sms balasan aktivasi Asuransi Siaga didapat.

Sementara itu, untuk proses aktivasi Asuransi Sehat, pembeli voucher harus menunggu sekitar lima hari sebelum voucher aktif. Asuransi Sehat hanya berlaku satu tahun.

Bila ingin mengajukan klaim, nasabah hanya perlu mengirimkan sms nomor anggota, PIN, nomor KTP berikut nama. Setelah dihubungi pihak Bumida, nasabah baru bisa memproses klaim. Santunan bisa turun paling lambat 10 hari kerja.

Ditambahkan, INC bakal mendistribusikan asuransi tersebut via multi level marketing. Dan, diharapkan bisa menggaet 100 ribu nasabah baru pada tahun 2012.

 

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

GERAI PERDANA FABER-CASTELL HADIR DI PLAZA SENAYAN
BERITA

GERAI PERDANA FABER-CASTELL HADIR DI PLAZA SENAYAN

(Berita-Bisnis) - Diklaim sebagai wahana untuk menjalin interaksi yang lebih intim dengan konsumen, PT Faber-Castell International Indonesia pun resmi mengoperasikan...
PERKUAT PENETRASI BISNIS KRIM WAJAH, POND’S GANDENG RAISA
BERITA

PERKUAT PENETRASI BISNIS KRIM WAJAH, POND’S GANDENG RAISA

(Berita-Bisnis) - Dinilai sebagai sosok wanita dengan transformasi terbaik di industri hiburan saat ini, PT Unilever Indonesia Tbk hari ini...
TEDDY RACHMAT BAKAL HADIRKAN 200 KLINIK MELALUI DAYA ADICIPTA MEDIKA
BERITA

TEDDY RACHMAT BAKAL HADIRKAN 200 KLINIK MELALUI DAYA ADICIPTA MEDIKA

(BeritaBisnis) - Keinginan untuk membantu masyarakat lewat layanan kesehatan yang kompetitif mendorong PT Daya Adicipta Medika mendirikan Klinik Daya Medika...
KINI, MOVENPICK HOTELS & RESORTS PERKUAT DOMINASI ACCORHOTELS
BERITA

KINI, MOVENPICK HOTELS & RESORTS PERKUAT DOMINASI ACCORHOTELS

(Berita-Bisnis) - Ambisi AccorHotels untuk tetap memperkuat dominasinya di pentas bisnis hospitality, baik di pasar global maupun domestik, sejatinya bukanlah...
MV AGUSTA RAMAIKAN MOTOR SPORT PREMIUM
BERITA

MV AGUSTA RAMAIKAN MOTOR SPORT PREMIUM

(Berita-Bisnis) - Arena bisnis sepeda motor sport premium di Indonesia tampak semakin semarak dengan kehadiran PT Moto Arte Indonesia sebagai...
BUSANA MUSLIM SHAFIRA AKAN JAJAL PASAR MANCA NEGARA
BERITA

BUSANA MUSLIM SHAFIRA AKAN JAJAL PASAR MANCA NEGARA

(BeritaBisnis) - Mulai dari awal hingga akhir Desember 2011, Shafira Corporation Enterprise -pemilik dan pengelola butik busana Islami Shafira- menggelar...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia