CANON JUAL PRINTER WI-FI DIBAWAH Rp 1,5 JUTA

Bisa mencetak foto dari perangkat yang berbasis iOS. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Dengan beragam fitur yang semakin memudahkan konsumen, PT Datascrip menawarkan printer foto kompak baru bertajuk Selphy CP900 yang dijual dengan harga Rp 1,375,000 per unit.

Printer foto kompak Selphy CP900 yang dilengkapi dengan teknologi Wi-Fi itu disebut mampu terintegrasi dengan jejaring sosial. Lebih dari itu, Selphy CP900 dapat mencetak stiker foto yang diambil dari aplikasi foto semacam Instagram.

Menurut Merry Harun, Canon Division Director Datascrip, konektivitas Wi-Fi Selphy CP900 memungkinkan proses mencetak menjadi lebih mudah dan fleksibel. Artinya, pengguna bisa mencetak secara langsung kapan pun dan dimana pun tanpa perlu khawatir dengan kualitas foto yang dihasilkan.

Ditambahkan, fitur Easy-PhotoPrint app yang melekat di Selphy CP900 juga memberikan peluang besar bagi pengguna untuk mencetak foto dari perangkat yang berbasis iOS, seperti iPhone, iPod ataupun iPad.

Sedangkan dari sistem operasi Android, Selphy CP900 juga bisa terhubung berkat bantuan jaringan WLAN. Kemampuan wireless-nya juga mampu menopang DSP over IP yang membuat pencetakan foto bisa dilakukan secara langsung dari kamera tanpa harus via komputer.

Lebih dari itu, bentuk printer Selphy CP900 yang ringkas dan ringan dengan berat 810 gram memudahkan pengguna untuk membawanya kemana pun.

Sepanjang tahun ini, Datascrip -distributor tunggal produk Canon Digital Imaging di Indonesia- berencana menjual 1,5 juta unit printer yang terdiri dari 800 ribu unit printer single function dan 700 ribu unit jenis multi function. (BB/as/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

INCAR UMKM, TELKOM PERKENALKAN TELKOM STORE
BERITA

INCAR UMKM, TELKOM PERKENALKAN TELKOM STORE

(Berita-Bisnis) - Guna memberikan kontribusi nyata terhadap pengembangan bisnis para pelaku usaha menengah, kecil, dan mikro (UMKM), PT Telekomunikasi Indonesia...
GENJOT PENJUALAN, HINO GELAR KONTES KEPUASAN PELANGGAN
BERITA

GENJOT PENJUALAN, HINO GELAR KONTES KEPUASAN PELANGGAN

(Berita-Bisnis) - Pelayanan yang memuaskan terhadap konsumen tentu saja adalah muara dari tindakan sumber daya manusia korporasi yang terlatih dan...
JAGA LOYALITAS PASIEN, EKA HOSPITAL PERKENALKAN CARE WITH ONE PRICE
BERITA

JAGA LOYALITAS PASIEN, EKA HOSPITAL PERKENALKAN CARE WITH ONE PRICE

(Berita-Bisnis) - Di tengah persaingan bisnis rumah sakit yang semakin ketat belakangan ini, Eka Hospital menawarkan program Care with One...
DONGKRAK PENJUALAN, STIMUNO GELAR COACHING CLASS
BERITA

DONGKRAK PENJUALAN, STIMUNO GELAR COACHING CLASS

(Berita-Bisnis) - Tak dapat dipungkiri, edukasi pasar merupakan salah satu jurus ampuh untuk mendongkrak penjualan. (lebih…)
DEPO BANGUNAN KE-8 BEROPERASI DI BEKASI
BERITA

DEPO BANGUNAN KE-8 BEROPERASI DI BEKASI

(Berita-Bisnis) - Dalam radar bisnis PT Caturkarda Depo Bangunan, Bekasi dan sekitarnya tampaknya merupakan area komersil yang menjanjikan bagi perkembangan...
K-LINK LUNCURKAN MINUMAN KECANTIKAN
BERITA

K-LINK LUNCURKAN MINUMAN KECANTIKAN

(Berita-Bisnis) - Disebut bisa membantu untuk meremajakan, mencerahkan, menyegarkan, dan sekaligus membuat kulit menjadi bersih serta sehat, PT K-Link Indonesia...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia