
(Berita-Bisnis) – Memanfaatkan momentum libur sekolah, PT General Motors Indonesia -agen tunggal pemegang merek Chevrolet- menggelar program School Holiday Season mulai dari tanggal 15 Juni sampai tanggal 15 Juli 2012 di seluruh diler resmi Chevrolet yang tersebar di Indonesia.
Program School Holiday Season tersebut menawarkan pengecekan 20 item gratis, diskon jasa sebesar 20 persen, beli oli mesin 3 liter gratis 1 liter (berlaku kelipatan), dan pemberian voucher Rp 200 ribu untuk setiap transaksi Rp 1 juta (berlaku kelipatan). Voucher itu bisa digunakan mulai dari tanggal 16 Juli hingga 31 Oktober 2012.
Menurut Dadan Ramadhani, Direktur Customer Care General Motors Indonesia, selain memberikan kenyamanan bagi pengguna Chevrolet, program itu juga dirancang sebagai sarana kampanye berkendara yang aman (safe driving).
Ditambahkan, School Holiday Season juga merupakan sarana bagi Chevrolet untuk meningkatkan awareness konsumen sekaligus menjaga loyalitas para pelanggan.
Sebelumnya, General Motors Indonesia telah menyatakan niatnya bahwa pada awal tahun 2013, bakal mulai memproduksi multi purpose vehicle tujuh penumpang Chevrolet Spin di pabrik seluas 11 hektar yang terletak di Bekasi, Jawa Barat.
Adapun sepanjang tahun ini, General Motors Indonesia menargetkan penjualan Chevrolet bakal meningkat dua kali lipat dari realisasi penjualan tahun sebelumnya yang mencapai 4.700 unit untuk semua tipe. (BB/Christov)