CITICON BANGUN WANG RESIDENCE DI JAKARTA BARAT

Mengusung konsep private resort. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Diklaim didukung enam perusahaan konsultan bertaraf international, PT Citicon Propertindo resmi memperkenalkan menara apartemen Wang Residence yang terletak di kawasan Jl. Panjang, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Adapun perusahaan konsultan yang dimaksud, antara lain, Ong&Ong Singapura (arsitek utama), Olsa Int. Eropa (konsultan landscape), Reynolds Partnership British (project controller), dan Genius Loci sebagai konsultan di bidang desain interior.

Kata Dina Pattiasina, Marketing Director Wang Residence, pihaknya mengucurkan dana investasi hingga Rp 1 triliun untuk membangun Wang Residence yang direncanakan berkapasitas 255 unit dalam dua menara apartemen (Penthouse 31 lantai dan Upper House 33 lantai).

Dijelaskan pula, Wang Residence berdiri di atas lahan seluas 10 ribu meter persegi dan mengusung konsep private resort.

Sementara fasilitas yang tersedia meliputi indoor pool, movie room, spa & sauna, dan lain-lain yang dipastikan mampu menopang gaya hidup para penghuninya.

Citicon Propertindo mengabarkan, sekitar 45 persen unit Wang Residence yang ditawarkan mulai dari Rp 3,5 miliar hingga Rp 9 miliar itu sudah terjual sejak medio Januari lalu.

Sementara sampai akhir tahun ini, Citicon Propertindo optimistis sebanyak 75 persen unit Wang Residence bakal dibeli para konsumen maupun investor.

Citicon Propertindo pun menegaskan, sekitar 60 persen dari total lahan yang dimiliki nantinya dimanfaatkan sebagai taman sekaligus fasilitas ruang terbuka.

Berita-Bisnis mencatat, Citicon Propertindo adalah anak usaha Citicon Group yang beroperasi sejak tahun 1992. Pada tahap awal kiprahnya, Citicon Propertindo dikenal luas sebagai perusahaan kontraktor perumahan. (BB/as/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

SWISS-BELHOTEL HADIRKAN ZEST HOTEL DI AMBON
BERITA

SWISS-BELHOTEL HADIRKAN ZEST HOTEL DI AMBON

(Berita-Bisnis) - Gencarnya pembangunan infrastruktur di Indonesia bagian Timur belakangan ini, diyakini bakal memberikan dampak yang sangat positif terhadap pertumbuhan...
KEJAR Rp 800 MILIAR, TRISULA TAWARKAN CELANA BARU JOBB
BERITA

KEJAR Rp 800 MILIAR, TRISULA TAWARKAN CELANA BARU JOBB

(Berita-Bisnis) - Setelah melansir JOBB Bikers Pants pada medio Maret tahun lalu, PT Trisula International Tbk baru-baru ini kembali memperkenalkan...
RANGKUL MARTEL, MELIA KELOLA MELIA LOMBOK
BERITA

RANGKUL MARTEL, MELIA KELOLA MELIA LOMBOK

(Berita-Bisnis) - Bagi Melia Hotels International yang berdiri pada tahun 1956, di Palma de Mallorca, Spanyol, Indonesia sejatinya terhitung sebagai...
TINGKATKAN PENJUALAN, BERNADI UTAMA LUNCURKAN SOLAHART KAPASITAS KECIL
BERITA

TINGKATKAN PENJUALAN, BERNADI UTAMA LUNCURKAN SOLAHART KAPASITAS KECIL

(Berita-Bisnis) - Disebut cocok untuk pasangan muda, pembeli rumah pertama, dan keluarga kecil, PT Bernadi Utama resmi memperkenalkan produk anyar...
DONGKRAK NILAI TAMBAH CIFEST WALK CIKARANG, ISPI BUKA MATADOR WATERPARK
BERITA

DONGKRAK NILAI TAMBAH CIFEST WALK CIKARANG, ISPI BUKA MATADOR WATERPARK

(Berita-Bisnis) - Di mata PT ISPI Pratama (ISPI Group), kelengkapan fasilitas disadari merupakan keniscayaan bagi sebuah kawasan hunian. (lebih…)
BERSAMA SENYIUR GRUP, CIPUTRA BANGUN CITRAGRAND SENYIUR CITY SAMARINDA
BERITA

BERSAMA SENYIUR GRUP, CIPUTRA BANGUN CITRAGRAND SENYIUR CITY SAMARINDA

(Berita-Bisnis) - Strategi kerjasama yang saling menguntungkan yang selama ini terbukti mampu memacu ekspansinya, kembali diperlihatkan oleh Ciputra Group lewat...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia