#CLEANLABEL ALA RE.JUVE

Lebih bermakna kepada penegasan cara berusaha atau berbisnis. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Dibandingkan dengan pemasar lain yang selalu giat menjajakan dagangannya via beragam program yang dikemas secara menarik, langkah PT Sewu Segar Primatama pun sesungguhnya tidak jauh beda.

Buktinya, sejak awal tahun hingga pekan terakhir Mei 2018, produsen jus dengan sistem cold pressed berlabel Re.juve ini, tampak aktif menggandeng beberapa partner untuk memacu penjualan Re.juve.

Ambil contoh, medio Januari lalu. Ketika itu, lewat kemitraan yang terjalin dengan PT Maybank Indonesia Tbk, Sewu Segar Primatama menawarkan potongan harga sampai 30 persen bagi konsumen yang membeli Re.juve dengan menggunakan kartu kredit Maybank, baik berlogo BII maupun Maybank.

Setelahnya, kolaborasi sejenis kembali berlangsung dengan dukungan Telkomsel Cash, Bank Mandiri, UOB Bank, Permata Bank, serta BNI.

Dan, khusus untuk yang disebut terakhir, yang berlangsung pada medio Mei 2018, dikemas juga sebagai bagian yang tak terpisahkan dari selebrasi kehadiran Re.juve yang ke-4 di pasar domestik.

Di saat yang sama, Sewu Segar Primatama pun tak lupa merilis program bertajuk #CleanLabel. Lagi-lagi untuk menyemarakkan perjalanan usahanya sepanjang empat tahun di pentas bisnis premium juicery di Indonesia.

Kata Managing Director Sewu Segar Primatama, Richard Anthony, sedari awal, pihaknya berkomitmen untuk selalu jujur sekaligus transparan berkaitan dengan setiap bahan yang digunakan dalam pembuatan Re.juve.

Ditambahkan pula, bagi Sewu Segar Primatama sendiri, tagar #CleanLabel bukanlah semata-mata tren, namun lebih bermakna kepada penegasan cara berusaha atau berbisnis.

Dalam catatan Berita-Bisnis, Sewu Segar Primatama merupakan salah satu unit usaha food milik Gunung Sewu Group.

Masih di lini bisnis yang sama, Gunung Sewu Group juga menaungi Great Giant Pineapple, Great Giant Livestock, Nusantara Tropical Farm, Sewu Segar Nusantara, Yupi Indo Jelly Gum, Umas Jaya Agrotama, Sierad Produce, Bromeline Enzyme, serta PT Emporium Indonesia yang dikenal luas sebagai pengelola gerai grosir berlabel SaveMax.

Patut juga diketahui, pada pertengahan Februari 2018, Sewu Segar Primatama sudah melansir produk anyar bertajuk Re.juve Golden Line yang diklaim memiliki banyak manfaat bagi kesehatan lantaran menggunakan kunyit.

Dan, oleh Sewu Segar Primatama sendiri, Re.juve Golden Line ditawarkan dalam berbagai rasa dan campuran.

Di kategori cold pressed misalnya, Sewu Segar Primatama merilis Glowing Golden serta Tropic Golden yang merupakan campuran wortel, apel, nanas, dan kunyit.

Sedangkan di kategori almond milk, Sewu Segar Primatama melansir Re.juve Golden Line – Golden Almond, yang disebut memiliki campuran almond, kunyit, gula kelapa organik, filtered water, dan sedikit garam laut.

Hingga awal Februari Mei 2018, Sewu Segar Primatama yang didukung kehadiran Central Production Facility untuk Re.juve di Jatake, Tangerang, telah mengoperasikan 48 gerai Re.juve, menyusul pembukaan gerai Re.juve Summarecon Mal Serpong, Tangerang. (BB/as/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

PANORAMA TOURS PEROLEH REBI 2012 SEBAGAI BIRO PERJALANAN WISATA PALING INOVATIF
BERITA

PANORAMA TOURS PEROLEH REBI 2012 SEBAGAI BIRO PERJALANAN WISATA PALING INOVATIF

(Berita-Bisnis) - Karena dinilai inovatif dalam mengembangkan produk serta layanannya, PT Panorama Tours meraih penghargaan Rekor Bisnis (ReBi) 2012 untuk...
CARA MUDAH PUNYA MOBIL MEWAH DARI IVAN’S MOTOR
BERITA

CARA MUDAH PUNYA MOBIL MEWAH DARI IVAN’S MOTOR

(BeritaBisnis) - Mulai awal November 2011, Ivan's Motor -importir umum mobil mewah terbesar di Indonesia- menawarkan program Easy and Flexible...
2018, LOTTE MART BIDIK RP 29 TRILIUN
BERITA

2018, LOTTE MART BIDIK RP 29 TRILIUN

(Berita-Bisnis) - Ambisi Lotte Group untuk menjadi perusahaan ritel terdepan di kawasan Asia telah dinyatakan dengan terang-benderang. (lebih…)
22 MOST IMPORTANT MEASUREMENTS IN BUSINESS & MARKETING
EVENT

22 MOST IMPORTANT MEASUREMENTS IN BUSINESS & MARKETING

By FRONTIER (lebih…)
STARBUCKS GENGGAM SERTIFIKAT HALAL MUI
BERITA

STARBUCKS GENGGAM SERTIFIKAT HALAL MUI

(Berita-Bisnis) - Diklaim sebagai gerai kopi kelas premium pertama yang menggenggam sertifikat halal di dalam negeri, PT Sari Coffee Indonesia...
MAXX COFFEE HADIR DI DP MALL SEMARANG
BERITA

MAXX COFFEE HADIR DI DP MALL SEMARANG

(Berita-Bisnis) - Medio April, empat tahun silam, Lippo Group resmi merambah ranah bisnis gerai kopi (coffee shop) di pasar domestik....

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia