Dan, dari jumlah tersebut, masing-masing dua di antaranya berlokasi di Jakarta dan di Jawa Barat.
Persisnya, yaitu gerai Astra Daihatsu Kelapa Gading Jakarta Utara, Tunas Daihatsu Perintis Kemerdekaan Jakarta Timur, Astra Daihatsu Setiabudi Bandung, dan Tunas Daihatsu Garut.
Adapun lima lainnya adalah Capella Daihatsu Padangsidempuan (Sumatera Utara), Serba Mulia Auto Daihatsu Jayapura (Papua), Kharisma Sejahtera Daihatsu Bojonegoro (Jawa Timur), Serang plus Gorontalo.
Kata Hendrayadi Lastiyoso, Marketing & CR Division Head PT Astra International Tbk – Daihatsu Sales Operation, operasional bisnis Daihatsu di pasar domestik sampai saat ini telah didukung 216 titik pemasaran dan layanan purna jual.
Dan, dari jumlah tadi, sebanyak 130 gerai merupakan gerai dengan status VSP (vehicle, service, parts). Sisanya, sekitar 86 gerai sekedar melayani penjualan saja.
Astra Daihatsu Motor juga menginformasikan, sebanyak empat diler baru sejatinya merupakan gerai yang berada dalam naungan Astra International – Daihatsu Sales Operation (Kelapa Gading Jakarta, Setiabudi Bandung, Serang, Gorontalo).
Selebihnya (Tunas Perintis Kemerdekaan Jakarta, Garut, Kharisma Sejahtera Bojonegoro, Capella Padangsidempuan, Serba Mulia Auto Jayapura) merupakan gerai dengan status diler independen. (BB/as/Luki)