DENGAN HELLO KITTY, WACOAL INCAR REMAJA

Menyasar anak praremaja usia 9 tahun hingga dewasa muda berusia 25 tahun. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Setelah melalui riset marketing intensif selama dua tahun, PT Indonesia Wacoal pun merilis produk pakaian dalam baru untuk kalangan remaja dan dewasa muda.

Produk tersebut mengusung karakter Hello Kitty hasil kerja sama dengan Sanrio Co., Ltd., Jepang.

Menurut Suryani Arie Wibawa, General Manager Sales & Marketing Indonesia Wacoal, penggunaan karakter itu erat kaitannya dengan karakter yang disukai segmen tersebut.

Ditambahkan, pihaknya menghadirkan kurang lebih 14 jenis variasi produk (miniset, junior bra, piyama) yang menyasar anak praremaja usia 9 hingga dewasa muda berusia 25 tahun.

Berdasarkan catatan Berita-Bisnis, Indonesia Wacoal semula mengibarkan bendera bisnis dengan nama PT Sumber Indah Permai yang beroperasi perdana pada medio Oktober 1981.

Ketika itu, Sumber Indah Permai mengimpor langsung produk pakaian dalam dari sang prinsipal Wacoal Corp. Japan. Dan, dalam tempo satu tahun, Sumber Indah Permai berhasil mengoperasikan 15 gerai.

Pada tahun 1991, terjadi perubahan kepemilikan yang ditandai dengan hadirnya perusahaan baru bernama Indonesia Wacoal. Perusahaan itu adalah perusahaan patungan bentukan Sumber Indah Permai bersama Wacoal Corp. Japan, Taiwan Wacoal Inc. Ltd., dan Thai Wacoal Public Co. Ltd.

Di Indonesia Wacoal, Sumber Indah Permai tercatat menguasai kepemilikan saham hingga 51 persen. Adapun mitra lainnya memiliki porsi saham sebanyak 49 persen.

Kini, dengan dukungan pabriknya yang terletak di Bogor, Indonesia Wacoal memiliki tiga lini produk, yakni Wacoal, Luludi, dan Sorci Age dengan target market market yang berbeda.

Sementara itu, dari markasnya yang terletak di Jakarta Barat, Indonesia Wacoal sudah mengelola hampir 220 gerai Wacoal yang tersebar di seluruh Indonesia. (BB/as/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

DAFAMLAND: BELI RUMAH GAIA RESIDENCE SEMARANG DAPAT BIAYA KULIAH
BERITA

DAFAMLAND: BELI RUMAH GAIA RESIDENCE SEMARANG DAPAT BIAYA KULIAH

(Berita-Bisnis) - Guna menarik minat konsumen terhadap kawasan hunian Gaia Residence Semarang yang dikembangkannya, Dafamland alias PT Dafam Property Indonesia...
EVALUBE HADIRKAN PELUMAS SKUTIK
BERITA

EVALUBE HADIRKAN PELUMAS SKUTIK

(BeritaBisnis) - Semakin membesarnya populasi dan meningkatnya penjualan sepeda motor skuter otomatik (skutik) belakangan ini, mendorong PT Wiraswasta Gemilang Indonesia...
PANASONIC HADIRKAN 20 AC RAMAH LINGKUNGAN
BERITA

PANASONIC HADIRKAN 20 AC RAMAH LINGKUNGAN

(Berita-Bisnis) - Dengan mengusung isu ramah lingkungan sekaligus disebut mampu menghemat energi sampai 65 persen, PT Panasonic Gobel Indonesia hari...
BANTU UKM, INDOSAT KENALKAN PRA BAYAR PINTAR
BERITA

BANTU UKM, INDOSAT KENALKAN PRA BAYAR PINTAR

(Berita-Bisnis) - Setelah menghadirkan paket seluler pasca bayar untuk komunikasi antar karyawan, PT Indosat Tbk kembali merilis kartu seluler pra...
SASAR PENGGUNA KAWAT GIGI, ORANG TUA LANSIR FORMULA ORTHODONTIC
BERITA

SASAR PENGGUNA KAWAT GIGI, ORANG TUA LANSIR FORMULA ORTHODONTIC

(Berita-Bisnis) - Diklaim untuk membantu konsumen yang menggunakan kawat gigi, Orang Tua Group pun resmi memperkenalkan sikat dan pasta gigi...
BERSAMA APKLI, SARIWANGI GROUP HADIRKAN TEH WANGI LIMO
BERITA

BERSAMA APKLI, SARIWANGI GROUP HADIRKAN TEH WANGI LIMO

(Berita-Bisnis) - Para pebisnis fast moving consumer goods tentulah paham bahwa di samping keunggulan program marketing yang digelar, penguasaan jaringan...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia