• BERANDA
  • BERITA
  • DENGAN PRUAMAN, PRUDENTIAL SASAR LEMBAGA KEUANGAN MIKRO

DENGAN PRUAMAN, PRUDENTIAL SASAR LEMBAGA KEUANGAN MIKRO

Berguna bagi lembaga keuangan mikro dan Bank Perkreditan Rakyat. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Dengan merangkul Koperasi simpan pinjam Mitra Usaha Mandiri yang berlokasi di Subang dan Karawang, Jawa Barat, PT Prudential Life Assurance -populer dengan label Prudential Indonesia- melansir PRUaman.

Produk itu disebut dirancang secara khusus untuk keluarga berpendapatan rendah dengan harga yang terjangkau plus akses yang mudah.

Menurut William Kuan, Presiden Direktur Prudential Indonesia, PRUaman adalah solusi perlindungan pembiayaan atau pinjaman nasabah dari lembaga keuangan mikro.

Ditambahkan, selain mampu memberikan manfaat bagi nasabah, PRUaman yang merupakan produk asuransi mikro pertama tersebut, juga dipastikan bisa berguna bagi lembaga keuangan mikro seperti koperasi simpan pinjam.

Prudential Indonesia menegaskan PRUaman memiliki empat keunggulan, yakni simple, accessible, affordable, dan easy to use.

Selain itu, dengan nilai premi mulai dari Rp 2 ribu per tahun hingga Rp 7 ribu per tahun (untuk asumsi pinjaman sebesar Rp 1 juta), PRUaman pun bakal memberikan manfaat yang tidak sedikit, mulai dari plan pertama sampai plan keempat.

Misal, bila nasabah meninggal dunia karena kecelakaan atau sakit, PRUaman akan melunasi sisa pinjaman pokok nasabah. Bahkan, lebih dari itu, pada plan keempat, di samping melunasi sisa pinjaman pokok, PRUaman juga akan memberikan tiga kali jumlah pinjaman pokok kepada ahli waris nasabah.

Koperasi simpan pinjam Mitra Usaha Mandiri sendiri, saat ini, tercatat memiliki enam cabang yang tersebar di Jawa Barat dan Jawa Tengah. Masing-masing cabang menghimpung kurang lebih 1.500 anggota. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

SHARP INDONESIA TANAM POHON DI HUTAN KOTA SRENGSENG
BERITA

SHARP INDONESIA TANAM POHON DI HUTAN KOTA SRENGSENG

(Berita-Bisnis) - Dengan menggandeng Pusat Konservasi Tumbuhan Kebun Raya Bogor LIPI serta siswa Sekolah Dasar, PT Sharp Electronics Indonesia melakukan...
SAMBUT LEBARAN, MOBIL88 GELAR PROMO MUDIK ASIK
BERITA

SAMBUT LEBARAN, MOBIL88 GELAR PROMO MUDIK ASIK

(Berita-Bisnis) - Sebagaimana laiknya pelaku usaha yang selalu berupaya memaksimalkan keberuntungannya pada momen-momen istimewa, PT Serasi Mitra Mobil pun sepertinya...
PACU TRANSAKSI, AGUNG PODOMORO KEMBALI GELAR TM VAGANZA 2
BERITA

PACU TRANSAKSI, AGUNG PODOMORO KEMBALI GELAR TM VAGANZA 2

(Berita-Bisnis) - Maraknya pusat perbelanjaan dan pusat perdagangan (trade mall) saat ini tentulah memberikan opsi yang besar bagi konsumen. Artinya,...
AWARENESS TUMBUH DENGAN CSR
MARKETING

AWARENESS TUMBUH DENGAN CSR

(Berita-Bisnis) - Awalnya, operasi gratis katarak dan bibir sumbing itu direncanakan hanya untuk 100 orang. Namun, menjelang hari pelaksanaannya pada...
MITRA KOMUNIKA LUNCURKAN SMARTPHONE CYRUS APEL
BERITA

MITRA KOMUNIKA LUNCURKAN SMARTPHONE CYRUS APEL

(Berita-Bisnis) - Dengan menggandeng PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel), PT Mitra Komunika Nusantara -vendor lokal Cyrus- meluncurkan smartphone Cyrus Apel yang...
PACU BISNIS, REKSO RILIS MENU BARU DAN TAMBAH GERAI MCDONALD’S
BERITA

PACU BISNIS, REKSO RILIS MENU BARU DAN TAMBAH GERAI MCDONALD’S

(Berita-Bisnis) - Dua bulan menjelang tutup tahun 2015, kesibukan yang luar biasa tampak mewarnai perjalanan bisnis PT Rekso Nasional Food....

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia