• BERANDA
  • BERITA
  • DESEMBER NANTI, BLUE BIRD PERKENALKAN BUS SEWA MEWAH UKURAN BESAR

DESEMBER NANTI, BLUE BIRD PERKENALKAN BUS SEWA MEWAH UKURAN BESAR

Dilengkapi dengan izin pemakaian untuk perjalanan ke seluruh Indonesia. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Bila semua rencana berjalan mulus maka pada medio Desember nanti, Blue Bird Group bakal kembali memperkenalkan bus sewa premium ukuran besar yang disediakan untuk pasar Jakarta dan sekitarnya.

Satu unit big bus tersebut melengkapi dua unit bus sewa mewah ukuran medium dan satu unit micro bus yang baru saja diluncurkan.

Menurut Noni Purnomo, VP Business Development Blue Bird Group, pihaknya optimis jasa layanan bus mewah Blue Bird Group bakal memperoleh respon positif dari para pelanggan dengan kehadiran big bus itu.

Seperti diketahui, Blue Bird Group menyediakan bus sewa premium dengan ukuran sedang yang dapat dimanfaatkan oleh pelanggan dengan harga sewa Rp 4 juta per hari, minimum sewa 18 jam dalam satu hari.

Bila pelanggan menggunakan Big Bird lebih dari sehari, Blue Bird Group memberikan diskon harga menjadi Rp 3,5 juta per hari.

Bus mewah ukuran medium tersebut terdiri dari 12 kursi kelas eksekutif dengan fitur reclining seat dan leg rest, wifi, toilet, high quality audio-video, dan mini bar.

Blue Bird Group menyatakan Big Bird telah dilengkapi dengan izin pemakaian untuk perjalanan ke seluruh Indonesia.

Hingga sekarang, Blue Bird Group mengoperasikan tiga label dalam jasa layanan charter busnya, yaitu Alfa (bus besar), Bravo (bus medium), dan Delta (micro bus empat ban). (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

DI SURABAYA, KIMIA FARMA (PERSERO) LANSIR KIMIA FARMA HEALTH & BEAUTY
BERITA

DI SURABAYA, KIMIA FARMA (PERSERO) LANSIR KIMIA FARMA HEALTH & BEAUTY

(Berita-Bisnis) - Setali tiga uang dengan ranah bisnis lainnya, pentas bisnis ritel produk kesehatan dan kecantikan di pasar domestik, sesungguhnya...
MATAHARI DEPARTMENT STORE RAIH MOST ADMIRED COMPANIES AWARD 2017
BERITA

MATAHARI DEPARTMENT STORE RAIH MOST ADMIRED COMPANIES AWARD 2017

(Berita-Bisnis) - Dari riset yang digelar sejak 6 Maret 2017 hingga 17 April lalu, yang menggunakan metode desk research dan...
GERAI KE-23 SLEEP CENTER DIBUKA DI GRAND CITY MALL SURABAYA
BERITA

GERAI KE-23 SLEEP CENTER DIBUKA DI GRAND CITY MALL SURABAYA

(Berita-Bisnis) - Dalam tempo dua bulan terakhir ini, kesibukan luar biasa tampak mewarnai aktifitas PT Massindo International (Massindo Group). (lebih…)
ALLEIRA BATIK MEMPEROLEH PENGAKUAN
BERITA

ALLEIRA BATIK MEMPEROLEH PENGAKUAN

(BeritaBisnis) - Dibalik riuhnya penyelenggaraan KTT ASEAN ke-19 dan KTT Asia Timur di Bali yang baru berakhir, Alleira Batik memperoleh...
INTERCONTINENTAL DIPERCAYA KELOLA HOLIDAY INN EXPRESS CIKINI
BERITA

INTERCONTINENTAL DIPERCAYA KELOLA HOLIDAY INN EXPRESS CIKINI

(Berita-Bisnis) - Portofolio bisnis jaringan manajemen perhotelan InterContinental Hotels Group tampaknya bakal bertambah seiring kepercayaan yang diberikan oleh PT Imesco...
TINGKATKAN PENDAPATAN, GARUDA INDONESIA OPERASIKAN GUDANG CARGO DOMESTIK YANG LEBIH LUAS
BERITA

TINGKATKAN PENDAPATAN, GARUDA INDONESIA OPERASIKAN GUDANG CARGO DOMESTIK YANG LEBIH LUAS

(Berita-Bisnis) - Sebagai bagian peningkatan pelayanan sekaligus untuk mendorong kenaikan pendapatan Garuda Indonesia Cargo -salah satu Strategic Business Unitnya- PT...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia