DI BATAM, SEMEN BOSOWA BERIKAN APRESIASI

Memberikan kontribusi signifikan terhadap kinerja Semen Bosowa Indonesia. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Dibalik cemerlangnya grafik penjualan sejatinya tersimpan kerja keras dan loyalitas dari masing-masing rantai pemasaran. Salah satunya adalah peran strategis dari para mitra bisnis seperti distributor maupun pemilik gerai penjualan.

Sadar akan hal itu, PT Semen Bosowa Indonesia pun menggelar Costumer Gathering Semen Bosowa di Grand Galaxy Hotel Planet Holiday, Batam.

Menurut Deden A. Sarjana, Region Director West Area PT Semen Bosowa Maros, acara tersebut merupakan bentuk apresiasi pihaknya kepada ratusan pemilik toko bangunan di Batam yang selama ini memberikan kontribusi signifikan terhadap kinerja penjualan Semen Bosowa Indonesia.

Ditambahkan, pihaknya juga menggelar event serupa secara nasional. Dan, khusus di Batam, Semen Bosowa Indonesia mengundang kurang lebih 170 pemilik gerai penjualan.

Perlu diketahui, Costumer Gathering Semen Bosowa tak lepas dari rencana Bosowa Group yang mencanangkan Bosowa Excellence pada tahun 2015 mendatang.

Hingga kini, di lini bisnis semen, Bosowa Group mengoperasikan Semen Bosowa Indonesia yang mengelola bisnis semen secara semi integrated (grinding) dengan kapasitas produksi 1,2 juta ton per tahun serta berlokasi di Batam.

Bersamaan dengan itu, Bosowa Group juga menghadirkan Semen Bosowa Maros yang mengelola bisnis semen secara full integrated dan terletak di Maros, Sulawesi Selatan.

Pabrik Semen Bosowa Maros yang berdiri di atas lahan seluas 147 hektar tercatat memiliki kapasitas produksi 2 juta ton klinker semen per tahun dan 2,4 juta ton semen per tahun.

Sebelumnya, Bosowa Group -melalui Semen Bosowa Maros- telah menyatakan niatnya untuk membangun pabrik baru untuk produk semen khusus (special blended cement) di Cilegon, Banten. Pembangunan pabrik itu diproyeksikan selesai akhir tahun depan. (BB/as/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

RAMAIKAN BISNIS HOTEL BUJET, ASTON PERKENALKAN NEO
BERITA

RAMAIKAN BISNIS HOTEL BUJET, ASTON PERKENALKAN NEO

(Berita-Bisnis) - Pertumbuhan bisnis hotel bujet yang cukup menjanjikan hingga lima tahun ke depan, tampaknya menjadi alasan kuat bagi jaringan...
LEWAT GIANT, HERO LUNCURKAN RUMAH KELOLA SAMPAH DI RIAU
BERITA

LEWAT GIANT, HERO LUNCURKAN RUMAH KELOLA SAMPAH DI RIAU

(Berita-Bisnis) - Diklaim sebagai wujud komitmen untuk mendukung program Indonesia Bebas Sampah 2020, PT Hero Supermarket Tbk pun -via merek...
ERAJAYA BANGUN GUDANG BARU Rp 30 MILIAR DI CENGKARENG
BERITA

ERAJAYA BANGUN GUDANG BARU Rp 30 MILIAR DI CENGKARENG

(Berita-Bisnis) - Guna mempermudah distribusi sekaligus menerapkan efisiensi, PT Erajaya Swasembada Tbk. berencana membangun gudang senilai Rp 30 miliar di...
DI MALL PARAGON SEMARANG, TERSEDIA TIKET PROMO GARUDA
BERITA

DI MALL PARAGON SEMARANG, TERSEDIA TIKET PROMO GARUDA

(Berita-Bisnis) - Dengan mengambil tempat di Mall Paragon Semarang, PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk menggelar Garuda Indonesia Semarang Fair 2013...
KALBE TAWARKAN HEVIT-PLUS
BERITA

KALBE TAWARKAN HEVIT-PLUS

(Berita-Bisnis) - Diklaim untuk membantu pemenuhan kebutuhan vitamin di dalam tubuh, PT Kalbe Farma Tbk resmi memperkenalkan suplemen daya tahan...
DIBUKA, FAVEHOTEL GATOT SUBROTO TAWARKAN Rp 388 RIBU PER KAMAR
BERITA

DIBUKA, FAVEHOTEL GATOT SUBROTO TAWARKAN Rp 388 RIBU PER KAMAR

(Berita-Bisnis) - Setelah membuka Favehotel Kelapa Gading pada pertengahan medio Mei silam, jaringan manajemen hotel Archipelago International hari ini kembali...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia