• BERANDA
  • BERITA
  • DONGKRAK PENDAPATAN BERBASIS BIAYA, BCA RANGKUL AMERICAN EXPRESS

DONGKRAK PENDAPATAN BERBASIS BIAYA, BCA RANGKUL AMERICAN EXPRESS

Hingga akhir medio September 2014, pendapatan dari provisi maupun komisi bersih naik sebesar 14,96 persen dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Dalam rangka menggenjot pertumbuhan pendapatan berbasis biayanya (fee-based income), PT Bank Central Asia Tbk (BCA) resmi menggandeng American Express.

Alhasil, BCA pun otomatis menjadi perantara pembayaran transaksi (acquirer) kartu American Express di Indonesia.

Kata Jahja Setiaatmadja, Presiden Direktur BCA, kemitraan tersebut diharapkan bisa mempermudah para turis asing pemegang kartu American Express untuk membeli barang yang dibutuhkan di Indonesia.

Ditambahkan pula, besaran fee-based yang diterapkan bervariasi mulai dari US$ 1,8 hingga US$ 2,5, tergantung besarnya nilai transaksi.

Adapun bagi American Express, kolaborasi tersebut diyakini dapat menjadi celah untuk menggaet lebih banyak lagi pengusaha maupun konsumen di Indonesia untuk memiliki kartu American Express.

BCA menginformasikan, kehadiran American Express tersebut, diperkirakan akan semakin memacu pertumbuhan pendapatan berbasis biayanya hingga 18 persen sekaligus meneguhkan posisinya sebagai bank transaksional yang andal.

Bagaimana tidak, sampai saat ini, BCA menghadirkan Electronic Data Capture (EDC) yang sudah mengakomodir beragam produk pembayaran, seperti BCA Card, Debit BCA, Flazz, Visa, MasterCard, JCB, UnionPay, dan Prima Debit.

Patut juga diketahui, hingga akhir medio September 2014, BCA sukses menghimpun kurang lebih 13 juta nasabah via 1.074 kantor cabang.

Lantas, pada periode yang sama, pendapatan BCA dari provisi maupun komisi bersih (fee-based income) tercatat sebanyak Rp 5,3 triliun alias naik sebesar 14,96 persen dibandingkan periode yang sama pada tahun lalu (Rp 4,61 triliun).

Dan, dari angka itu, pendapatan yang bersumber dari kartu kredit diketahui mencapai Rp 1,18 triliun atau setara 22,26 persen terhadap total pendapatan provisi dan komisi BCA.

Sedangkan, American Express sendiri digunakan sekitar 100 juta orang yang tersebar di 130 negara, sampai saat ini. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

DORONG PENJUALAN HIGH PRESSURE CLEANER, KRISBOW GELAR CARE YOUR CAR
BERITA

DORONG PENJUALAN HIGH PRESSURE CLEANER, KRISBOW GELAR CARE YOUR CAR

(Berita-Bisnis) - Di tengah serbuan gerai cuci mobil dan sepeda motor yang marak belakangan ini di berbagai kota besar di...
BERSAMA VINOTI, DUTA ABADI PRIMANTARA HADIRKAN LIVING SOUL
BERITA

BERSAMA VINOTI, DUTA ABADI PRIMANTARA HADIRKAN LIVING SOUL

(Berita-Bisnis) - Diklaim mengusung konsep one stop and decoration boutique, PT Duta Abadi Primantara resmi mengoperasikan gerai perdana Living Soul...
APRIL 2012, BENINDO BUKA GERAI (X) S.M.L DI BALI
BERITA

APRIL 2012, BENINDO BUKA GERAI (X) S.M.L DI BALI

(Berita-Bisnis) - Pada bulan April 2012 nanti, PT Benindo Eka Karya Sentosa -produsen produk fashion (X) S.M.L- akan membangun gerai...
UNTUNGKAN KEDUA BELAH PIHAK, BNI DAN CATUR SENTOSA TERBITKAN KARTU KREDIT
BERITA

UNTUNGKAN KEDUA BELAH PIHAK, BNI DAN CATUR SENTOSA TERBITKAN KARTU KREDIT

(Berita-Bisnis) - Pelan tapi pasti, jumlah partisipan yang bergabung dalam jaringan BNI Affinity Card kreasi PT Bank Negara Indonesia (Persero)...
PUSAT SUKU CADANG TOYOTA HADIR DI GILIMANUK
BERITA

PUSAT SUKU CADANG TOYOTA HADIR DI GILIMANUK

(Berita-Bisnis) - Dalam rangka memudahkan pemenuhan kebutuhan purna jual (suku cadang) Toyota di wilayah pemasaran Bali dan sekitarnya, PT Toyota-Astra...
ASEAN MOTOR INTERNATIONAL RILIS CABRIO
BERITA

ASEAN MOTOR INTERNATIONAL RILIS CABRIO

(Berita-Bisnis) - Dengan mengincar wilayah pemasaran suburban, PT Asean Motor Internasional merilis kendaraan bermotor roda tiga merek Cabrio yang dilepas...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia