
Aktivitas tersebut diwujudkan dalam lomba musik dan tari yang pendaftarannya dibuka hingga 20 Januari tahun depan.
Menurut Ari Kartika, Direktur Lintas Mitra Niaga, program di atas digelar sebagai upaya pihaknya untuk mengedukasi sekaligus mengakrabkan seni dan budaya Indonesia dalam keseharian aktivitas anak.
Ditambahkan, melalui Aksi Seni Anak Indonesia 2014, pihaknya optimistis banyak anak-anak yang bakal semakin memahami sekaligus mencintai ragam seni dan budaya Indonesia.
Sejak diluncurkan pada medio November 2012, Pinisi Edutainment Park yang merupakan wahana education and entertainment itu tampak konsisten mengajak target market-nya untuk belajar tentang aneka kesenian dan budaya Indonesia.
Buktinya, di samping menghadirkan gamelan, Pinisi Edutainment Park juga tak lupa menyediakan kelas Art and Culture yang memungkinkan anak-anak belajar tentang tari tradisional, musik tradisional hingga bermain tradisional wayang.
Pinisi Edutainment Park sendiri tercatat seluas 6 ribu meter persegi dan berlokasi di Pasar Raya Blok M, Jakarta Selatan.
Adapun Lintas Mitra Niaga adalah bagian tak terpisahkan dari PT Pasaraya International Hedonisarana (Pasar Raya Group) yang berinduk kepada ALatief Corporation.
Diketahui, bersama sister company-nya PT Tata Disantara, Pasaraya International Hedonisarana saat ini sedang mengembangkan Menara Sentraya setinggi 36 lantai di kawasan Blok M.
Proyek premium office tower tersebut diperkirakan menelan dana investasi sekitar Rp 917 miliar dan diproyeksikan bakal rampung pada medio April tahun depan. (BB/as/Luki)