EDUKASI PASAR, VISA LUNCURKAN KOMIK

Hingga Maret 2012, tercatat 14,7 juta lebih kartu kredit telah diterbitkan. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Guna memberikan edukasi pengetahuan dasar keuangan sekaligus memperbesar pangsa pasar kartu kredit di Indonedia, Visa Inc. dan Marvel Comics menerbitkan komik mengenai pengelolaan uang yang menampilkan tokoh Spiderman dan The Avengers.

Komik 16 halaman itu hasil kreasi James Asmus dan Andrea di Vito yang merupakan tim pengarang berbagai komik Marvel Comics.

Menurut Ellyana Fuad, Presiden Direktur PT Visa Worldwide Indonesia -anak usaha Visa Inc.- dalam waktu tidak lama lagi pihaknya juga akan meluncurkan pola edukasi yang lain.

Berdasarkan data Bank Indonesia, pada medio Februari 2011, total kartu kredit yang telah diterbitkan mencapai 13,8 juta kartu yang berasal dari 21 bank penerbit. Pada periode tersebut, BCA tercatat sebagai bank penerbit kartu kredit yang terbesar dengan total 2,2 juta kartu.

Posisi selanjutnya ditempati oleh Bank Mandiri (2 juta kartu), BNI (1,6 juta kartu), Citibank (1,5 juta kartu), dan CIMB Niaga (1 juta kartu).

Berdasarkan data Asosiasi Kartu Kredit Indonesia, per Maret 2012, total kartu kredit yang diterbitkan disebutkan telah mencapai 14,7 juta lebih dengan nilai transaksi mencapai Rp 46 triliun lebih. (BB/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

RUMAH SAKIT PONDOK INDAH LANSIR LAYANAN KHUSUS KESEHATAN OLAHRAGA
BERITA

RUMAH SAKIT PONDOK INDAH LANSIR LAYANAN KHUSUS KESEHATAN OLAHRAGA

(Berita-Bisnis) - Diklaim merupakan layanan khusus kesehatan olahraga yang komprehensif, Rumah Sakit Pondok Indah Group resmi melansir Jakarta Knee &...
AKHIR TAHUN DEPAN, ARTOTEL SEMARANG BEROPERASI
BERITA

AKHIR TAHUN DEPAN, ARTOTEL SEMARANG BEROPERASI

(Berita-Bisnis) - Konsep urban boutique art hotel yang ditawarkan oleh PT Artotel Indonesia di ranah bisnis hospitality di pasar domestik,...
PACU BISNIS, ALLIANZ BAKAL RANGKUL DUA BANK LAGI
BERITA

PACU BISNIS, ALLIANZ BAKAL RANGKUL DUA BANK LAGI

(Berita-Bisnis) - Bercermin dari kondisi aktual tahun lalu, maka pada tahun ini, PT Asuransi Allianz Life Indonesia berniat menggandeng dua...
TIGA DOKTER MUDA RILIS APLIKASI GRATIS SPOT DOKTER
BERITA

TIGA DOKTER MUDA RILIS APLIKASI GRATIS SPOT DOKTER

(Berita-Bisnis) - Meluasnya pemakaian telepon seluler (ponsel) sekaligus ingin membantu masyarakat Indonesia, memberikan inspirasi kepada Mendy Candella, Pascal Christian, dan...
DHL RESMIKAN GUDANG CIMANGGIS
BERITA

DHL RESMIKAN GUDANG CIMANGGIS

(Berita-Bisnis) - Dilengkapi dengan beragam fitur canggih dan dengan standar dunia, DHL Indonesia meresmikan gudang baru seluas 17 ribu meter...
INTIWHIZ BAKAL OPERASIKAN WHIZ PRIME ANYAR DI MALANG DAN PADANG
BERITA

INTIWHIZ BAKAL OPERASIKAN WHIZ PRIME ANYAR DI MALANG DAN PADANG

(Berita-Bisnis) - Jika merujuk laman resminya, agenda pembukaan hotel baru yang bakal digelar oleh Intiwhiz International Management sepanjang tahun ini,...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia