• BERANDA
  • BERITA
  • GANDENG DUA MITRA, BTN BERIKAN NILAI TAMBAH KE NASABAHNYA

GANDENG DUA MITRA, BTN BERIKAN NILAI TAMBAH KE NASABAHNYA

Memberikan apresiasi kepada nasabahnya. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Dengan tujuan memberikan nilai tambah sekaligus meningkatkan loyalitas nasabahnya, PT Bank Tabungan Negara Tbk. (BTN) menjalin kerjasama sinergis dengan PT Telekomunikasi Indonesia Tbk. (Telkom) serta PT Prodia.

Kerjasama dengan Telkom diwujudkan dalam bentuk pemanfaatan Delima (produk pengiriman uang milik Telkom) bagi nasabah BTN yang menginginkan pengiriman uang tunai ke dalam maupun ke luar negeri secara cepat dan ditujukan ke penerima yang tidak memiliki rekening bank.

Sedangkan kerjasama dengan Prodia berupa pemberian diskon khusus bagi pemegang kartu prioritas BTN dan pemberian voucher pemeriksaan gratis bagi nasabah Tabungan BTN Batara Pensiunan.

Menurut Iqbal Latanro, Direktur Utama BTN, kedua kerjasama tersebut merupakan apresiasi pihaknya bagi para nasabah yang tersebar di seluruh Indonesia.

Sebelumnya, BTN juga telah menggandeng PT Garuda Indonesia Tbk. dengan memberikan kemudahan pembelian tiket armada penerbangan Garuda melalui 1.243 unit ATM BTN.

Selama semester pertama tahun ini, BTN Prioritas -salah satu layanan BTN- berhasil meraup dana sebanyak Rp 500 miliar yang bersumber dari delapan gerai BTN Prioritas yang antara lain telah dioperasikan di Jakarta, Surabaya, Semarang, dan Makassar. Dan, hingga akhir tahun ini, BTN berencana menambah lima gerai baru BTN Prioritas.

Masih di periode yang sama, dari Januari hingga Juni lalu, BTN mampu membukukan kenaikan laba sebesar 39,59 persen menjadi Rp 659 miliar dibandingkan kurun waktu yang sama pada tahun lalu. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

AWAL TAHUN INI, MARRIOTT LANSIR ALOFT SEMINYAK BALI
BERITA

AWAL TAHUN INI, MARRIOTT LANSIR ALOFT SEMINYAK BALI

(Berita-Bisnis) - Sampai tutup tahun lalu, lewat beragam merek kreasinya, Marriott International Inc. telah mengelola 47 hotel di pasar domestik....
PRUDENTIAL TAWARKAN PERLINDUNGAN KOMPREHENSIF PRUmy child
BERITA

PRUDENTIAL TAWARKAN PERLINDUNGAN KOMPREHENSIF PRUmy child

(Berita-Bisnis) - Dengan menyasar segmen ibu yang sedang mengandung, PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) secara resmi menawarkan produk asuransi...
MITRA GAMESINDO GROUP BAKAL BUKA HAPPY TIME DI CHADSTONE MALL CIKARANG
BERITA

MITRA GAMESINDO GROUP BAKAL BUKA HAPPY TIME DI CHADSTONE MALL CIKARANG

(Berita-Bisnis) - Jika melongok laman resminya, manajemen PT Mitra Gamesindo Group sejatinya sangat sibuk belakangan ini. Khususnya, selama kuartal keempat...
BERBEKAL OXYFUSION, UNILEVER RILIS VARIAN BARU SAMPO DOVE
BERITA

BERBEKAL OXYFUSION, UNILEVER RILIS VARIAN BARU SAMPO DOVE

(Berita-Bisnis) - Diklaim mengusung teknologi oxyfusion, PT Unilever Indonesia Tbk resmi memperkenalkan varian terbaru produk samponya yang mengusung label Dove....
FESTIVAL PATUNG PASIR DI SENTUL CITY MULAI 18 DESEMBER 2011
BERITA

FESTIVAL PATUNG PASIR DI SENTUL CITY MULAI 18 DESEMBER 2011

(BeritaBisnis) - Mulai dari tanggal 18 Desember 2011 hingga 28 Januari 2012 akan digelar Festival Patung Pasir terbesar se-Asia Tenggara...
LEWAT XL TUNAI, XL INCAR 150 RIBU PELANGGAN
BERITA

LEWAT XL TUNAI, XL INCAR 150 RIBU PELANGGAN

(Berita-Bisnis) - Mengantisipasi anjloknya pendapatan dari layanan SMS dan voice, PT XL Aviata Tbk. memperkenalkan layananan electronic money dengan label...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia