• BERANDA
  • BERITA
  • GANDENG KEMIKO SAVITRI SEJAHTERA, ARCHIPELAGO BUKA ASTON INN PANDANARAN

GANDENG KEMIKO SAVITRI SEJAHTERA, ARCHIPELAGO BUKA ASTON INN PANDANARAN

Menyasar segmen pelancong, keluarga maupun para pebisnis. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Jamak disadari, relasi yang saling menguntungkan dapat memberikan dampak yang sangat positif terhadap keberlanjutan sebuah kerjasama.

Satu kondisi yang sesungguhnya berlaku di semua arena bisnis, termasuk di pentas bisnis hospitality.

Dalam hal ini, kolaborasi yang terbentuk di antara PT Lingga Jati Kemiko dan manajemen perhotelan Archipelago International, layak untuk disimak.

Bagaimana tidak. Ketika Lingga Jati Kemiko merilis hotel bertajuk Hotel Neo Candi di kawasan Jalan S. Parman, Semarang, Jawa Tengah, pada September 2013, Lingga Jati Kemiko pun memberikan kepercayaan kepada Archipelago International untuk mengelola hotel berkapasitas 105 kamar itu.

Belakangan, saat Lingga Jati Kemiko kembali menambah portofolio hotelnya di Semarang, persisnya melalui afiliasinya PT Kemiko Savitri Sejahtera, Lingga Jati Kemiko lagi-lagi menggandeng Archipelago International.

Dan, asal tahu saja, hotel baru yang dioperasikan pada pekan pertama Desember ini adalah Aston Inn Pandanaran yang berada di bilangan Jalan Pandanaran, Semarang.

Kata General Manager Aston Inn Pandanaran, Yuni Manicha, selain menyasar segmen pelancong, hotel anyar yang memiliki 151 kamar ini juga membidik keluarga maupun para pebisnis.

Di sisi lain, tambahnya, Aston Inn Pandanaran juga menyediakan lima ruang pertemuan serta ballroom yang bisa menampung hingga 500 orang.

Plus, menyediakan beragam fasilitas, mulai dari restoran, kolam renang, dan safe deposit box untuk kenyamanan para tamu.

Aston Inn Pandanaran juga menginformasikan, pihaknya memiliki rumah cagar budaya yang kelak digunakan sebagai pusat oleh-oleh khas Semarang.

Berita-Bisnis mencatat, dalam operasionalnya, Kemiko Savitri Sejahtera dikenal luas sebagai perusahaan yang berkecimpung di industri pariwisata dan investasi.

Sedangkan bagi Archipelago International sendiri, kehadiran Aston Inn Pandanaran otomatis menambah jumlah hotel kelolaannya yang beroperasi di Semarang.

Tepatnya, sampai saat ini, Archipelago International telah mengoperasikan lima hotel di Semarang, yakni Aston Semarang Hotel and Convention Center (157 kamar), Hotel Neo Candi Semarang (105 kamar), favehotel Diponegoro Semarang (108 kamar), Aston Inn Pandanaran, serta Quest Hotel Semarang (155 kamar) yang merupakan hotel perdana kelolaan Archipelago International di Semarang. (BB/as/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

MALL OF INDONESIA GELAR CANDYLAND CARNIVAL
BERITA

MALL OF INDONESIA GELAR CANDYLAND CARNIVAL

(Berita-Bisnis) - Guna menyemarakkan event akhir tahun sekaligus ingin mendongkrak jumlah pengunjung Mall of Indonesia, PT Makmur Jaya Serasi -pengelola...
LANGKAH LG DI BISNIS HOME THEATER, SULIT TERKEJAR
DATA BISNIS

LANGKAH LG DI BISNIS HOME THEATER, SULIT TERKEJAR

(Berita-Bisnis) - Tujuan riset yang dilakukan itu sejatinya sederhana saja: ingin mencari penyebab utama sepinya penjualan home theater Qwanza besutan...
INCAR UMKM, TELKOM PERKENALKAN TELKOM STORE
BERITA

INCAR UMKM, TELKOM PERKENALKAN TELKOM STORE

(Berita-Bisnis) - Guna memberikan kontribusi nyata terhadap pengembangan bisnis para pelaku usaha menengah, kecil, dan mikro (UMKM), PT Telekomunikasi Indonesia...
BERIKAN KLAIM Rp 1,5 JUTA, ALLIANZ LANSIR ASURANSI MOBILKU
BERITA

BERIKAN KLAIM Rp 1,5 JUTA, ALLIANZ LANSIR ASURANSI MOBILKU

(Berita-Bisnis) - Dengan mengusung keunggulan berupa pilihan penyelesaian klaim dalam bentuk penggantian uang kepada Tertanggung sebagai kompensasi atas kerusakan minor...
GENJOT PEMASARAN DI MATARAM, HONDA PROSPECT MOTOR BUKA DILER BARU
BERITA

GENJOT PEMASARAN DI MATARAM, HONDA PROSPECT MOTOR BUKA DILER BARU

(Berita-Bisnis) - Wilayah pemasaran Mataram, Lombok, Nusa Tenggara Barat, sepertinya sangat menjanjikan bagi pertumbuhan bisnis PT Honda Prospect Motor. (lebih…)
MAHADYA BUKA CARIBOU COFFEE KETIGA DI CITOS
BERITA

MAHADYA BUKA CARIBOU COFFEE KETIGA DI CITOS

(Berita-Bisnis) - Rencana PT Mega Mahadana Hadiya alias Mahadya Group untuk segera mengembangbiakkan jumlah gerai kopi berlabel Caribou Coffee, yang...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia