
(Berita-Bisnis) – Guna memberikan manfaat lebih kepada pelanggannya, PT Kawasaki Motor Indonesia secara resmi meluncurkan pelumas ELF Vent Vert sintetis, SAE 10W50, dan API SM yang dijual dengan harga Rp 300 ribu per kaleng (1 liter).
Pelumas tersebut merupakan hasil kerjasama Kawasaki Motor Indonesia dengan PT Total Oil Indonesia sebagai pemegang lisensi ELF lubricants di Indonesia.
Menurut Yusuke Shimada, Assistant General Manager Marketing Division Kawasaki Motor Indonesia, dalam kerjasama tersebut, Total Oil Indonesia berperan sebagai produsen pelumas.
Adapun pihaknya memiliki hak distribusi eksklusif serta merekomendasikan Vern Vert sebagai oli resmi dan dijual di seluruh jaringan servis purna jual Kawasaki Motor Indonesia yang tersebar di Indonesia.
Ditambahkan, pelumas tersebut diarahkan khusus untuk sepeda motor premium Kawasaki yang ada di Indonesia.
Menurut Kusdi Widodo, Vice President Lubricants Total Oil Indonesia, dalam tahap awal, pihaknya menargetkan penjualan pelumas tersebut bisa mencapai 3 ribu kaleng per tahun.
Dari medio Januari hingga akhir Desember lalu, Kawasaki Motor Indonesia berhasil mencetak angka penjualan sebanyak 99 ribu unit yang didominasi Ninja Series 150cc dan Ninja Series 250R.
Pada tahun ini, Kawasaki Motor Indonesia berambisi meningkatkan penjualannya hingga 20 persen dibanding tahun sebelumnya. (BB/Luki)