• BERANDA
  • BERITA
  • GARASINDO INTER GLOBAL TAWARKAN WRANGLER DAN DODGE JOURNEY TERBARU

GARASINDO INTER GLOBAL TAWARKAN WRANGLER DAN DODGE JOURNEY TERBARU

Selain untuk hobi, digunakan juga untuk kebutuhan sehari-hari. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Guna menopang pertumbuhan penjualan sebesar 30 sampai 40 persen yang ditargetkan selama tahun ini, PT Garansindo Inter Global secara resmi menawarkan Jeep Wrangler dan Dodge Journey terbaru.

Produk Jeep Wrangler tipe dua pintu yang dipasarkan secara off the road itu masing-masing dibanderol dengan harga Rp 690 juta (Wrangler Sport), Rp 780 juta (Sahara), dan Rp 835 juta untuk Rubicon.

Sedangkan Wrangler Sport empat pintu dijual dengan rentang harga mulai dari Rp 720 juta hingga Rp 825 juta. Adapun Wrangler Sahara empat pintu ditawarkan dengan harga mulai dari Rp 840 juta sampai Rp 895 juta.

Sementara itu, harga off the road Dodge Journey 2.4L senilai Rp 488 juta untuk tipe SXT, Rp 540 juta untuk tipe Luxury, dan Rp 650 juta untuk tipe Platinum.

Menurut Rieva Muchsin, Chief Marketing Officer Garansindo Inter Global, permintaan terhadap Jeep Wrangler dan Dodge Journey memperlihatkan kecenderungan yang meningkat belakangan ini.

Ditambahkan, hal tersebut erat kaitannya dengan perilaku pengguna yang juga memanfaatkan Jeep Wrangler dan Dodge Journey sebagai kendaraan untuk kebutuhan sehari-hari, di luar hobi.

Bersamaan dengan itu, Garasindo Inter Global pun menghadirkan situs korporasi terbarunya: www.garasindo.com yang berisi informasi seputar perusahaan, termasuk merek dan model-model kendaraan yang dipasarkan.

Sebelumnya, medio September tahun lalu, Garansindo Inter Global tercatat meraih ISO 9001:2008 untuk manajemen mutu terpadu sebagai bengkel khusus mobil built up. Sertifikat ISO 9001:2008 tersebut diperoleh dari ANSI ASQ-National Accreditation Board (ANAB) dan IAPMO R&T.

Sepanjang tahun 2012, Garasindo Inter Global sukses menjual 882 unit Dodge, Jeep, dan Chrysler. Untuk tahun ini, target penjualan diproyeksikan meningkat 20 persen menjadi 1.058 unit. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

HADIRKAN FITUR UNIK, JOGGLO.COM MELUNCUR
BERITA

HADIRKAN FITUR UNIK, JOGGLO.COM MELUNCUR

(Berita-Bisnis) - Agar dapat bersaing di pentas bisnis e-commerce di Indonesia, PT Jogglo Indonesia -pengelola situs jual beli online Jogglo.com-...
DATASCRIP RILIS CANON IMAGE SQUARE JAMBI
BERITA

DATASCRIP RILIS CANON IMAGE SQUARE JAMBI

(Berita-Bisnis) - Dalam radar bisnis PT Datascrip, distributor produk pencitraan digital merek Canon di pasar domestik, hands-on experience tampaknya memiliki...
LEWAT MEOTEL JEMBER BY DAFAM HOTELS, PENETRASI DAFAM SEMAKIN KOKOH DI JAWA TIMUR
BERITA

LEWAT MEOTEL JEMBER BY DAFAM HOTELS, PENETRASI DAFAM SEMAKIN KOKOH DI JAWA TIMUR

(Berita-Bisnis) - Sebagaimana tercantum di lamannya, Dafam Hotel Management memang baru mengoperasikan dua hotel di area komersil Jawa Timur, sampai...
ARCHIPELAGO BUKA ASTON HOTEL SOLO
BERITA

ARCHIPELAGO BUKA ASTON HOTEL SOLO

(Berita-Bisnis) - Diklaim sebagai portofolio pertama yang mengusung brand Aston di Solo, manajemen perhotelan Archipelago International resmi mengoperasikan Aston Hotel...
PERTAMA KALINYA, VINILON RAIH TOP BRAND AWARD
BERITA

PERTAMA KALINYA, VINILON RAIH TOP BRAND AWARD

(Berita-Bisnis) - Kerja keras di bidang marketing dan branding yang dilakoni oleh PT Rusli Vinilon Sakti selama 2 tahun terakhir,...
HOTEL GRAND IMAWAN MAKASSAR DIRESMIKAN
BERITA

HOTEL GRAND IMAWAN MAKASSAR DIRESMIKAN

(Berita-Bisnis) - Setelah melalui proses pembangunan selama 1,5 tahun, PT Banua Nusantara Hotelindon akhirnya resmi mengoperasikan Hotel Grand Imawan Makassar....

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia