• BERANDA
  • BERITA
  • GEMILANG UNTUNG LAKSANAKAN GROUNDBREAKING PONDOK KELAPA VILLAGE

GEMILANG UNTUNG LAKSANAKAN GROUNDBREAKING PONDOK KELAPA VILLAGE

Dilengkapi dengan Pondok Kelapa Square yang nantinya menjadi kawasan destinasi baru. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Hari ini, PT Gemilang Usaha Terbilang resmi melaksanakan groundbreaking pembangunan menara apartemen Pondok Kelapa Village yang berlokasi di kawasan Jl. H. Naman, Jakarta Timur.

Kompleks seluas 3,75 hektar itu direncanakan terdiri dari tiga menara apartemen. Dan, masing-masing menara apartemen diproyeksikan memiliki kapasitas sebesar 2 ribu unit hunian.

Menurut Benny Soetrisno, Presiden Komisaris Gemilang Usaha Terbilang, total dana investasi menara apartemen Pondok Kelapa Village ditaksir mencapai Rp 600 miliar.

Ditambahkan, pihaknya memproyeksikan proses pembangunan menara apartemen pertama Pondok Kelapa Village bakal berlangsung sekitar 18 bulan hingga 2 tahun sebelum diserahterimakan kepada konsumen.

Berita-Bisnis mencatat, untuk mengembangkan Pondok Kelapa Village, Gemilang Usaha Terbilang menggandeng PD Pembangunan Sarana Jaya serta didukung pembiayaan dari Bank DKI.

Gemilang Usaha Terbilang merencanakan kompleks apartemen Pondok Kelapa Village akan dilengkapi dengan Pondok Kelapa Square yang menyediakan beragam fasilitas, antara lain, supermarket, resto, café, dan fasilitas rekreasi.

Lebih dari itu, Gemilang Usaha Terbilang pun mengklaim Pondok Kelapa Square nantinya akan menjadi salah satu kawasan destinasi untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup modern dan rekreasi masyarakat Jakarta Timur dan sekitarnya.

Adapun unit apartemen yang ditawarkan mulai dari 25 meter persegi hingga 60 meter persegi. Khusus unit dengan luas 25 meter persegi dibanderol dengan harga kurang lebih Rp 250 juta. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

MAYAPADA LUNCURKAN SPORTS & EXERCISE MEDICINE CENTRE
BERITA

MAYAPADA LUNCURKAN SPORTS & EXERCISE MEDICINE CENTRE

(Berita-Bisnis) - Diklaim menyediakan layanan yang lengkap, yakni mulai dari preventif, kuratif, hingga rehabilitatif, Mayapada Healthcare Group pun resmi meluncurkan...
SEWU SEGAR PRIMATAMA GELAR RE.JUVE CARES
BERITA

SEWU SEGAR PRIMATAMA GELAR RE.JUVE CARES

(Berita-Bisnis) - Diklaim untuk mendukung gaya hidup berkelanjutan (sustainable lifestyle), PT Sewu Segar Primatama -produsen cold-pressed juice merek Re.juve- resmi...
SURYAMAS BANGUN TIGA KLASTER BARU DI RANCAMAYA GOLF ESTATE
BERITA

SURYAMAS BANGUN TIGA KLASTER BARU DI RANCAMAYA GOLF ESTATE

(Berita-Bisnis) - Dengan alasan ingin memenuhi kebutuhan masyarakat terhadap hunian berkualitas dengan infrastuktur yang berkelas, PT Suryamas Dutamakmur Tbk resmi...
HYPERMART KE-87 HADIR DI CENTRAL PLAZA MATARAM
BERITA

HYPERMART KE-87 HADIR DI CENTRAL PLAZA MATARAM

(Berita-Bisnis) - Seperti yang telah direncanakan semula, PT Matahari Putra Prima Tbk resmi mengoperasikan gerai Hypermart di Central Plaza Mataram,...
LIPPO MALLS INDONESIA GELAR GRAND OPENING LIPPO PLAZA JEMBER
BERITA

LIPPO MALLS INDONESIA GELAR GRAND OPENING LIPPO PLAZA JEMBER

(Berita-Bisnis) - Tepat pada akhir medio Mei 2017, PT Lippo Malls Indonesia resmi menggelar seremoni grand opening Lippo Plaza Jember...
AKASIA SEDIAKAN DISKON 8 PERSEN BAGI PEMBELI CAMDEN HOUSE KEBON JERUK
BERITA

AKASIA SEDIAKAN DISKON 8 PERSEN BAGI PEMBELI CAMDEN HOUSE KEBON JERUK

(Berita-Bisnis) - Dalam rangka menyambut Tahun Baru Imlek 2013, PT Akasia Prima Sejahtera –pengembang hunian eksklusif Camden House Kebon Jeruk-...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia