
Hal itulah tampaknya yang sedang diimplementasikan oleh PT Excelso Multi Rasa -pengelola gerai kopi Excelso- saat menawarkan dua menu sarapan terbarunya bernama Excelso Benedict dan Breakfast Sausage.
Jenny Goenawan, Senior Business Development Manager Excelso Multi Rasa, menegaskan, kedua menu baru yang diklaim berkualitas dan bernutrisi itu dipastikan bakal membuat para pelanggan jadi lebih bersemangat serta bertenaga sepanjang hari.
Bersamaan dengan itu, Excelso Multi Rasa juga memperkenalkan Fried Potatoes dan Cheese Crust yang disebut sebagai menu camilan anyar gerai kopi Excelso.
Berita-Bisnis mencatat, guna meningkatkan jumlah pengunjung gerainya, Excelco Multi Rasa terhitung aktif merilis beragam menu baru.
Medio Januari silam misalnya, Excelso Multi Rasa meluncurkan menu bertajuk Happy Healthy Wealthy yang menyasar segmen eksekutif muda plus memperkenalkan minuman Healthy Fortune Tea dan Healhty Fortune Juice yang ditegaskan memiliki kandungan antoksidan yang sangat tinggi dari buah acai berry.
Sampai medio Desember tahun lalu, Excelso Multi Rasa telah mengoperasikan kurang lebih 93 gerai. Seluruh gerai tersebut tercatat mengusung tiga brand, yakni Cafe Excelso, de’Excelso, dan Excelso Express.
Excelso Multi Rasa adalah anak usaha Kapal Api Global yang juga menaungi PT Santos Jaya Abadi yang dikenal sebagai produsen kopi dengan merek Kapal Api, Excelso, ABC, Good Day, Santos, Kapten, dan Ya. (BB/as/Christov)