• BERANDA
  • BERITA
  • GENJOT PENJUALAN MAWAR KONSUMER 10, DANAREKSA RANGKUL DBS INDONESIA

GENJOT PENJUALAN MAWAR KONSUMER 10, DANAREKSA RANGKUL DBS INDONESIA

Berambisi meraih total dana kelolaan sebanyak Rp 18 triliun hingga akhir tahun. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Setelah menggandeng PT Commonwealth Bank Indonesia, PT Danareksa Investment Management kembali menambah bank distributor reksa dananya ke nasabah ritel dengan merangkul PT Bank DBS Indonesia.

Kolaborasi itu dikukuhkan dalam rangka penjualan produk Reksa Dana Danareksa Mawar Konsumer 10 yang telah dilansir sejak tahun lalu.

Menurut Zulfa Hendri, Direktur Utama Danareksa Investment Management, sampai saat ini, dana kelolaan Reksa Dana Danareksa Mawar Konsumer 10 telah mencapai Rp 973 miliar dari total target sebanyak Rp 1,1 triliun.

Adapun target dana kelolaan yang bakal diperoleh via kerjasama dengan Bank DBS Indonesia diproyeksikan senilai Rp 100 miliar.

Danareksa Investment Management mengatakan pengelolaan portofolio Reksa Dana Danareksa Mawar Konsumer 10 dilakukan berdasarkan metode bottom up, dengan cara menganalisis setiap emiten di sektor konsumer dengan menggunakan variabel fundamental selama 15 tahun terakhir.

Dan, mulai tanggal 13 Februari 2013, produk Reksa Dana Danareksa Mawar Konsumer 10 disebut telah tersedia di lebih dari 30 cabang Bank DBS Indonesia.

Dengan mengandalkan produk konsumer, Danareksa Investment Management berambisi meraih total dana kelolaan sebanyak Rp 17 triliun sampai Rp 18 triliun hingga akhir Desember mendatang.

Sampai saat ini, institusi tercatat merupakan segmen dominan nasabah Danareksa Investment Management. Jumlahnya, kurang lebih mencapai 65 persen. Sedangkan sisanya adalah nasabah ritel. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

SUPRA BOGA BAKAL SEGERA HADIRKAN GERAI MINISTOP
BERITA

SUPRA BOGA BAKAL SEGERA HADIRKAN GERAI MINISTOP

(Berita-Bisnis) - Niat PT Supra Boga Lestari Tbk untuk berkecimpung di bisnis minimarket akhirnya bakal segera terwujud seiring pembelian resmi...
IZONE INDONUSA BUKA FLORMAR PENTACITY MALL
BERITA

IZONE INDONUSA BUKA FLORMAR PENTACITY MALL

(Berita-Bisnis) - Seperti yang sudah direncanakan, PT Izone Indonusa akhirnya resmi memperluas jaringan pemasaran produk kecantikan merek Flormar yang berasal...
PRIORITAS LAND MULAI JUAL TOWER KHAN SERPONG
BERITA

PRIORITAS LAND MULAI JUAL TOWER KHAN SERPONG

(Berita-Bisnis) - Melanjutkan kesuksesan penjualan menara pertama (Tower Lucia) Majestic Point Apartment yang berlokasi di Serpong, PT Prioritas Land Indonesia...
SHERATON HADIR DI BELITUNG
BERITA

SHERATON HADIR DI BELITUNG

(Berita-Bisnis) - Kiprah Marriott International Inc. di pentas bisnis hospitality di pasar domestik, sejatinya tidak perlu diragukan lagi. (lebih…)
JUNI NANTI, BRIDGESTONE MULAI JUAL BAN TURANZA AR-20
BERITA

JUNI NANTI, BRIDGESTONE MULAI JUAL BAN TURANZA AR-20

(Berita-Bisnis) - Berbekal desain canggih untuk menciptakan ketenangan dalam berkendara sekaligus untuk mengoptimalkan pengeraman yang lebih baik plus pengendalian yang...
MANAGING DEBT COLLECTION PRODUCTIVITY WORKSHOP
EVENT

MANAGING DEBT COLLECTION PRODUCTIVITY WORKSHOP

By INTIPESAN KONSULINDO (lebih…)

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia