• BERANDA
  • BERITA
  • GERAI KE-23 SLEEP CENTER DIBUKA DI GRAND CITY MALL SURABAYA

GERAI KE-23 SLEEP CENTER DIBUKA DI GRAND CITY MALL SURABAYA

Berusaha menghadirkan 50 gerai Sleep Center hingga tahun 2017. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Dalam tempo dua bulan terakhir ini, kesibukan luar biasa tampak mewarnai aktifitas PT Massindo International (Massindo Group).

Bagaimana tidak, setelah menghadirkan Sleep Center di The Lotus Building, Badung, Bali, pada pertengahan medio Februari lalu dan di pusat perbelanjaan Baywalk Mall Green Bay Pluit, Jakarta Utara, pada pertengahan Maret ini, Massindo Group kembali membuka gerai serupa di Grand City Mall Surabaya.

Kata Jackson Massie, Group Director Massindo Group – Wilayah Indonesia Tengah dan Timur, beroperasinya gerai anyar tadi sesungguhnya ingin mengakomodir tingginya permintaan konsumen Surabaya dan sekitarnya terhadap beragam produk yang diusung Massindo Group.

Ditambahkan, kehadiran Sleep Center baru di Grand City Mall Surabaya itu, juga tak lepas dari target market yang diincar oleh Massindo Group melalui brand-brand premium yang ditawarkannya, seperti MySide, Spring Air, Therapedic, Comforta, dan Protect A Bed.

Dalam catatan Berita-Bisnis, Sleep Center Grand City Mall Surabaya otomatis menjadi gerai ke-23 yang telah dikelola oleh Massindo Group, sampai saat ini.

Adapun sampai tiga tahun ke depan, Massindo Group sudah menyatakan niatnya untuk menghadirkan minimal 50 gerai Sleep Center di seluruh Indonesia.

Diketahui pula, seperti halnya gerai sejenis yang lain, Sleep Center Grand City Mall Surabaya juga didukung dengan teknologi BedMatch dari SleepToLive Institute Amerika.

Bersamaan dengan itu, Massindo Group pun tak lupa melengkapi Sleep Center Grand City Mall Surabaya dengan kehadiran para Sleep Consultants yang sudah dibekali pengetahuan tentang tidur agar dapat membantu konsumen untuk memenuhi kebutuhan matrasnya. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

HIGHLY PRODUCTIVE SUPERVISOR-LEADER
EVENT

HIGHLY PRODUCTIVE SUPERVISOR-LEADER

By X-SKILL TRAINING (lebih…)
PUSAT SUKU CADANG TOYOTA HADIR DI GILIMANUK
BERITA

PUSAT SUKU CADANG TOYOTA HADIR DI GILIMANUK

(Berita-Bisnis) - Dalam rangka memudahkan pemenuhan kebutuhan purna jual (suku cadang) Toyota di wilayah pemasaran Bali dan sekitarnya, PT Toyota-Astra...
MAGNOLIA CITRALAND SURABAYA DIBANDEROL Rp 4 MILIAR PER UNIT
BERITA

MAGNOLIA CITRALAND SURABAYA DIBANDEROL Rp 4 MILIAR PER UNIT

(Berita-Bisnis) - Seusai melansir klaster Taman Puspa Raya Extension pada minggu terakhir November lalu, PT Ciputra Surya Tbk -pengembang kawasan...
NISSAN LUNCURKAN NEW EVALIA SV
BERITA

NISSAN LUNCURKAN NEW EVALIA SV

(Berita-Bisnis) - Mengingat potensi segmen Multi Purpose Vehicle (MPV) yang masih sangat besar, PT Nissan Motor Indonesia pun resmi meluncurkan...
SOPHIE MARTIN: GELAR MISS SOPHIE PARIS 2013 DAN HADIRKAN PARFUM ANYAR
BERITA

SOPHIE MARTIN: GELAR MISS SOPHIE PARIS 2013 DAN HADIRKAN PARFUM ANYAR

(Berita-Bisnis) - Setelah melalui proses seleksi yang cukup panjang, Dian Tri Putrianti dari Pontianak, Kalimantan Barat, akhirnya meraih gelar Miss...
JULI MENDATANG, AEROPOLIS COMMERCIAL PARK TANGERANG BEROPERASI
BERITA

JULI MENDATANG, AEROPOLIS COMMERCIAL PARK TANGERANG BEROPERASI

(Berita-Bisnis) - Jika tak ada halangan, pada pertengahan tahun ini, PT Intiland Development Tbk bakal mulai mengoperasikan Aeropolis Commercial Park...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia