GERAI PANORAMA BEROPERASI DI CENTRAL PARK

Menyasar market yang berdomisili di Jakarta Barat dan sekitarnya. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Jaringan pemasaran dan pelayanan PT Panorama Sentrawisata Tbk -populer dengan label Panorama Tours- kembali bertambah dengan kehadiran gerai baru Panorama Tours yang berlokasi di pusat perbelanjaan Central Park, Jakarta Barat.

Gerai tersebut terletak di Lower Ground Central Park Mall dan menyediakan jasa layanan kebutuhan wisata, baik individu maupun grup.

Menurut Fenny Maria, Vice President Retail Business Development Panorama Tours, via gerai anyar itu, pihaknya secara khusus menyasar market yang berdomisili di wilayah pemasaran Jakarta Barat dan sekitarnya.

Sebelumnya, pada medio Maret lalu, Panorama Tours juga menghadirkan gerai serupa di kawasan Jl. Sutan Syahrir, Solo.

Berita-Bisnis mencatat, sampai saat ini, Panorama Tours sudah mengoperasikan kurang lebih 90 gerai yang tersebar di seluruh Indonesia plus empat office regional yang berlokasi di Singapura, Malaysia, China, Perancis.

Dan, hingga akhir tahun lalu, Panorama Tours berhasil meraup pendapatan sebanyak Rp 2,5 triliun dengan laba bersih senilai Rp 25,4 miliar.

Mayoritas pendapatan tersebut bersumber dari lini bisnis tourism yang meliputi tiga bagian, yakni inbound, travel and leisure, dan MICE.

Untuk tahun ini, dengan tetap bertumpu pada segmen tourism plus transportation serta hospitality, Panorama Tours berupaya meningkatkan pendapatannya menjadi Rp 2,88 triliun dengan proyeksi laba bersih sebesar Rp 29,21 miliar. (BB/as/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

SANTIKA INDONESIA BUKA AMARIS HOTEL GROGOL
BERITA

SANTIKA INDONESIA BUKA AMARIS HOTEL GROGOL

(Berita-Bisnis) - Portofolio brand Amaris Hotel milik manajemen perhotelan PT Grahawita Santika -populer dengan label Santika Indonesia Hotels & Resorts-...
ENAM GERAI BARU LOTTE HADIR PADA TAHUN 2012
BERITA

ENAM GERAI BARU LOTTE HADIR PADA TAHUN 2012

(BeritaBisnis) - Sepanjang tahun 2012, PT Lotte Shopping Indonesia -pengelola gerai wholesale dan ritel Lotte Mart- akan membuka enam gerai...
GEMILANG USAHA TERBILANG GARAP PONDOK KELAPA VILLAGE
BERITA

GEMILANG USAHA TERBILANG GARAP PONDOK KELAPA VILLAGE

(Berita-Bisnis) - Dengan menggandeng PD Pembangunan Sarana Jaya, PT Gemilang Usaha Terbilang bakal mengembangkan kompleks apartemen baru dengan nama Pondok...
MITRA ADIPERKASA BUKA GERAI MARKS & SPENCER DI KOTA KASABLANKA
BERITA

MITRA ADIPERKASA BUKA GERAI MARKS & SPENCER DI KOTA KASABLANKA

(Berita-Bisnis) - Guna memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi pelanggannya ketika mencari koleksi yang diinginkan dengan cepat, PT Mitra Adiperkasa Tbk....
PACU BISNIS, MICHELIN KENALKAN BAN MOBIL BARU DI SURABAYA
BERITA

PACU BISNIS, MICHELIN KENALKAN BAN MOBIL BARU DI SURABAYA

(Berita-Bisnis) - Agar bisa mencapai target penjualan atau minimal mempertahankan pertumbuhan bisnis yang signifikan, kecepatan aksi pemasaran memang sangat diperlukan....
KEREK PENJUALAN, MAXX COFFEE LANSIR MINT CHOCO CHIP FRAPPE
BERITA

KEREK PENJUALAN, MAXX COFFEE LANSIR MINT CHOCO CHIP FRAPPE

(Berita-Bisnis) - Bagi pebisnis yang berkecimpung di ranah ritel, khususnya yang berkelindan dengan segmen food & beverages, kehadiran racikan menu...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia