GYPROC PERKETAT PERSAINGAN BISNIS GIPSUM

Telah memperoleh sertifikat Green Label dan Green Building Products. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Tak lama lagi, persaingan di ranah bisnis papan gipsum pasar domestik diperkirakan akan semakin ketat.

Pasalnya, pabrik seluas 6 hektar milik PT Saint-Gobain Construction Products Indonesia yang terletak di Cikande, Serang, Banten, diproyeksikan bakal beroperasi pada medio November mendatang.

Dan, pabrik senilai kurang lebih Rp 540 miliar itu, diketahui mampu memproduksi papan gipsum sebanyak 33 juta meter persegi per tahun.

Kata Edward Loy, Managing Director Saint-Gobain Construction Products Indonesia, dengan dukungan pabrik tersebut, pihaknya optimistis untuk meraih pangsa pasar yang lebih besar lagi di arena bisnis papan gipsum di Indonesia.

Perlu diketahui, untuk memperkuat penetrasinya di Indonesia selama ini, Saint-Gobain Construction Products Indonesia tercatat mengimpor Gyproc -merek papan gipsumnya- dari Thailand. Artinya, harga Gyproc bisa dibilang kurang kompetitif jika dibandingkan dengan produk serupa yang ditawarkan oleh pebisnis lain.

Saint-Gobain Construction Products Indonesia menegaskan, Gyproc yang diproduksi di pabrik Cikande, telah menggunakan teknologi manufaktur yang hemat energi serta ramah lingkungan.

Di sisi lain, bahan baku yang digunakan pun memanfaatkan seratus persen kertas daur ulang, air daur ulang plus menghindari emisi yang berbahaya dalam proses produksinya. Lebih dari itu, Gyproc disebut telah memperoleh sertifikat Green Label dan Green Building Products.

Saint-Gobain Construction Products Indonesia juga menginformasikan, sekitar 45 persen hasil produksi Gyproc akan ditawarkan ke sektor perumahan. Adapun sisanya dijajakan ke pertokoan, pusat perbelanjaan, rumah sakit, dan bandara.

Saint-Gobain Construction Products Indonesia merupakan anak usaha dari Saint-Gobain Group yang bermarkas di Perancis, yang sepanjang tahun lalu sukses meraup pendapatan sebesar 42 miliar Euro.

Dari jumlah pendapatan tersebut, sebanyak 19 persen bersumber dari wilayah pemasaran Asia dan negara berkembang lainnya. Sedangkan kawasan Eropa Barat menjadi area komersil utama dengan andil sebesar 40 persen.

Berita-Bisnis mencatat, di masa mendatang, Gyproc akan bersaing ketat dengan beberapa papan gipsum lainnya, seperti Petrojaya Boral Plasterboard, Elephant, Knauf maupun Aplus.

Dan, khusus untuk Petrojaya Boral Plasterboard yang dilansir oleh PT Petrojaya Boral Plasterboard (unit usaha yang dimiliki oleh Boral Group yang berasal dari Australia), diketahui sudah memperluas kapasitas produksi pabriknya yang terletak di Cilegon, Banten, menjadi 65 juta meter persegi per tahun, pada medio Agustus tahun lalu.

Bersamaan dengan itu, papan gipsum kreasi Petrojaya Boral Plasterboard juga diduga kuat telah menguasai kurang lebih 47 persen bisnis papan gipsum di Indonesia, sampai saat ini. (BB/as/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

BIDIK 55 JUTA PELAKU USAHA, INDOSAT TAWARKAN INDOSAT SOLUSI UKM
BERITA

BIDIK 55 JUTA PELAKU USAHA, INDOSAT TAWARKAN INDOSAT SOLUSI UKM

(Berita-Bisnis) - Guna memberikan kemudahan bagi pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) untuk meningkatkan produktifitas dan pengembangan bisnisnya, PT...
BCA HADIRKAN MOBIL KAS ONLINE DI CIMANGGIS
BERITA

BCA HADIRKAN MOBIL KAS ONLINE DI CIMANGGIS

(BeritaBisnis) - Setelah berhasil memperkenalkan layanan Mobil Kas Online yang ditempatkan di BCA KCU Bangkalan, PT Bank Central Asia Tbk....
DONGKRAK PENJUALAN, AJE INDONESIA GELAR DREAM BOX
BERITA

DONGKRAK PENJUALAN, AJE INDONESIA GELAR DREAM BOX

(Berita-Bisnis) - Sulit ditampik, program pemasaran yang berbalut undian sejatinya masih mampu menarik minat konsumen, hingga saat ini. (lebih…)
PERBESAR BISNIS HAIRSPA, LOREAL KENALKAN HAIRSPA DX
BERITA

PERBESAR BISNIS HAIRSPA, LOREAL KENALKAN HAIRSPA DX

(Berita-Bisnis) - Kendati dinilai sudah matang, toh pasar produk perawatan non pria yang pada tahun lalu mampu mencetak angka hingga...
LIPPO LUNCURKAN PARK VIEW 2 UNTUK MAHASISWA
BERITA

LIPPO LUNCURKAN PARK VIEW 2 UNTUK MAHASISWA

(BeritaBisnis) - Setelah sukses menjual Park View, apartemen menengah yang menyasar kalangan mahasiswa, PT Lippo Karawaci Tbk. kembali meluncurkan Park...
PROGRAM BELANJA LAWSON RILIS LEBIH DARI 7 RIBU KUPON
BERITA

PROGRAM BELANJA LAWSON RILIS LEBIH DARI 7 RIBU KUPON

(Berita-Bisnis) - Program undian belanja kreasi PT Midi Utama Indonesia Tbk yang digelar di seluruh gerai Lawson Indonesia, mulai dari...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia