HEINZ ABC LUNCURKAN SAMBAL BAJAK DAN SAMBAL HIJAU

Terbuat dari berbagai bahan terbaik yang menjamin rasa resep asli khas Indonesia. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Hari ini, PT Heinz ABC Indonesia resmi melansir dua produk baru sambal homestyle serbagunanya, yakni ABC HomeStyle Sambal Bajak dan ABC HomeStyle Sambal Hijau. 

Alhasil, hingga saat ini, Heinz ABC Indonesia pun telah menawarkan empat produk sambal homestyle (siap saji rumahan), menyusul Sambal Terasi dan Sambal Masak yang dipasarkan lebih dahulu.

Kata Eka Sri Aryanti, Senior Brand Manager Heinz ABC Indonesia, kedua produk anyar tersebut, dapat dikonsumsi langsung atau digunakan sebagai bumbu masak.

Dijelaskan pula, ABC HomeStyle Sambal Bajak dan ABC HomeStyle Sambal Hijau dibuat dari berbagai bahan terbaik yang menjamin rasa resep asli khas Indonesia.

Selain itu, ABC HomeStyle Sambal Bajak dan ABC HomeStyle Sambal Hijau juga dikemas secara modern sehingga praktis untuk dinikmati.

Heinz ABC Indonesia menginformasikan, sebagaimana lazimnya produk-produk lain yang diluncurkan lebih awal, pihaknya juga telah menyiapkan agenda product experience yang akan digelar dalam waktu dekat di berbagai lokasi, antara lain, di perkantoran, perumahan, swalayan, dan tempat-tempat kuliner di berbagai daerah di Indonesia.

Berita-Bisnis mencatat, khusus untuk kategori produk sambal homestyle alias saus sambal kemasan, Heinz ABC Indonesia untuk pertama kalinya meluncurkan Sambal Terasi pada tahun 2011.

Belakangan, persisnya pada medio April 2013, Sambal Masak yang diklaim memiliki tingkat kepedasan yang pas dan sesuai dengan selera masyarakat Indonesia, menyusul kemudian.

Asal tahu saja, Heinz ABC Indonesia ketika itu membanderol Sambal Masak dengan harga Rp 13.500 untuk satu kemasan botol plastik berukuran 190 gram.

Sampai saat ini, Heinz ABC Indonesia diketahui memiliki tiga pabrik yang terletak di kawasan Daan Mogot (Jakarta Barat), Pasuruan (Jawa Timur), dan Karawang, Jawa Barat. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

MENJUAL ITU MUDAH
KOLOM

MENJUAL ITU MUDAH

(Berita-Bisnis) - Apakah salah kalau di benak sebagian orang terbit persepsi bahwa menjual atau segala macam hal yang berkaitan dengannya...
TRIK KFC GARAP PELANGGAN MUDA
MARKETING

TRIK KFC GARAP PELANGGAN MUDA

(BeritaBisnis) - Di bulan November 2011, Justinus Dalimin Juwono, Direktur PT Fast Food Indonesia Tbk., mengutarakan rencana bisnis pihaknya pada...
TRANS BURGER BUKA GERAI KE-50 WENDY’S
BERITA

TRANS BURGER BUKA GERAI KE-50 WENDY’S

(Berita-Bisnis) - Sejak mengambilalih lisensi waralaba gerai Wendy's yang berasal dari Ohio, Amerika Serikat, dari pemegang hak waralaba sebelumnya di...
INTILAND GRANDE LANSIR HUNGERBELT
BERITA

INTILAND GRANDE LANSIR HUNGERBELT

(Berita-Bisnis) - Menyerap sekaligus memetakan dinamika pasar plus mencermati perilaku konsumen, sejatinya adalah poin penting bagi pelaku usaha untuk tetap...
LEWAT SWISS-BELINN CIBITUNG, SWISS-BELHOTEL PERKUAT PENETRASI DI JAWA BARAT
BERITA

LEWAT SWISS-BELINN CIBITUNG, SWISS-BELHOTEL PERKUAT PENETRASI DI JAWA BARAT

(Berita-Bisnis) - Kendati manajemen perhotelan giat merilis beragam merek dengan target segmen yang berbeda, tentu saja masing-masing brand itu memiliki...
LEWAT TURNAMEN BULU TANGKIS, FLYPOWERINDO DONGKRAK BRAND AWARENESS FLYPOWER
BERITA

LEWAT TURNAMEN BULU TANGKIS, FLYPOWERINDO DONGKRAK BRAND AWARENESS FLYPOWER

(Berita-Bisnis) - Bila tak ada halangan, PT Flypowerindo dipastikan bakal menggelar Turnamen Bulu Tangkis Khusus Nomor Tunggal di Tennis Indoor...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia