
Buktinya, sampai saat ini, produk yang menyasar segmen anak-anak tersebut sudah berhasil mengumpulkan sekitar 200 ribu rekening dengan volume tabungan mencapai hampir Rp 500 miliar.
Dan, supaya jumlah rekening tersebut dapat lebih meningkat lagi plus volume tabungannya ikut menanjak, PT Bank Pertama Tbk -pemilik produk Tabungan Pertama Bintang- resmi memperkenalkan karakter Cinderella di Kartu ATM dan Buku Tabungan Permata Bintang.
Menurut Lauren Sulistiawati, Direktur Retail Banking Bank Permata, pihaknya sadar, keberadaan sosok karakter Disney hingga saat ini, ikut membantu mendongkrak performa produk Tabungan Permata Bintang.
Ditambahkan, Bank Permata menargetkan pertumbuhan jumlah pemegang Tabungan Permata Bintang sebesar 30 persen, sepanjang tahun ini.
Berdasarkan catatan Berita-Bisnis, per akhir Desember lalu, Bank Pertama berhasil mengumpulkan laba bersih setelah pajak sebesar Rp 1,368 triliun atau meningkat 18 persen year-on-year dari tahun sebelumnya.
Di saat yang sama, laba operasional Bank Pertama mencapai Rp 1,728 triliun yang bersumber dari pertumbuhan pendapatan bunga bersih dan pendapatan berbasis biaya.
Adapun dana pihak ketiga meningkat 27 persen menjadi Rp 104,7 triliun. Dalam kondisi semacam itu, giro dan tabungan naik masing-masing sebanyak 23 persen dan 32 persen. (BB/as/Christov)