
(Berita-Bisnis) – Guna menangkap peluang bisnis yang besar dari kunjungan wisatawan Jepang ke Bali, manajemen perhotelan PHM Hospitality melakukan beberapa langkah strategis di hotel The Haven Seminyak Bali dan hotel The 1O1 Legian.
Salah satunya adalah menggandeng Solution Marketing Inc. -bergerak di bisnis travel- sebagai perwakilan sales & marketing PHM Hospitality di Jepang.
Menurut Yulia Maria, Corporate Public Relations Manager PHM Hospitality, pihaknya juga menyiapkan sejumlah fasilitas yang sesuai dengan kebutuhan wisatawan asal Jepang, seperti kanal TV berbahasa Jepang dari NHK, petugas layanan tamu yang berasal dari Jepang, dan situs berbahasa Jepang.
Ditambahkan, fasilitas-fasilitas baru tersebut tersedia di The Haven Seminyak Bali maupun The 1O1 Legian.
The Haven merupakan brand untuk hotel dan resort berbintang 4 deluxe dengan karakter yang khas. Hotel The Haven Seminyak Bali sendiri terdiri dari 90 kamar hotel (design rooms), 60 kamar suites, dan 7 villa mewah dengan kolam renang pribadi.
Adapun The 1O1 Legian adalah hotel berbintang 3 premium yang menawarkan 197 kamar yang chic dan trendi dengan sentuhan gaya modern minimalis.
Manajemen perhotelan PHM Hospitality merupakan bagian dari Panorama Group yang bergerak di bidang usaha penyedia jasa perjalanan dan wisata. (BB/Krisna)