
Dan, untuk mencapainya, PT Intiwhiz International -populer dengan label Intiwhiz Hospitality Management- tampak tidak main-main.
Buktinya, dalam waktu dekat, Intiwhiz Hospitality Management akan membuka Whiz Prime Bogor. Lalu, pada akhir Juli mendatang, giliran Whiz Prime Manado. Setelah itu, menyusul Whiz Prime Makassar yang diproyeksikan beroperasi medio Agustus 2015.
Kata Evaldo Desfarillo, Corporate Marketing Communication Director Intiwhiz International, pengembangan jaringan hotel yang mengusung brand keluaran Intiwhiz Hospitality Management tersebut dilakukan melalui beragam skema.
Salah satunya adalah kerjasama strategis dengan pemilik lahan atau build-operate-transfer (BOT) hingga sebatas sebagai operator hotel.
Ditambahkan pula, hingga tahun 2017, Intiwhiz International berencana mengelola sedikitnya 5 ribu kamar hotel di berbagai kota di Indonesia.
Intiwhiz International menginformasikan, Whiz Prime Bogor yang berlokasi di kawasan Jl. Padjajaran, Bogor, berkapasitas 153 kamar plus didukung 2 ruang pertemuan dengan daya tampung hingga 100 orang.
Sementara Whize Prime Manado setinggi 11 lantai berada di pusat Kota Manado, tepatnya di Kawasan Mega Mas Manado, Jl. Kapten Pierre Tendean, Boulevard Manado, Sulawesi Utara, berkapasitas 140 kamar.
Dengan tinggi yang sama, Whiz Prime Makassar yang menjadi hotel ke-13 yang dikelola Intiwhiz Hospitality Management, dirancang berkapasitas 160 kamar dengan 3 ruang pertemuan yang mampu menampung sampai 500 orang.
Berita-Bisnis mencatat, dalam operasionalnya, Intiwhiz International merilis tiga merek, yakni Whiz Hotel (bintang dua), Whiz Prime (bintang tiga) serta Grand Whiz untuk hotel klasifikasi bintang empat.
Dan, per Februari lalu, anak usaha PT Intiland Development Tbk ini, telah mengelola 10 hotel -bintang dua sampai bintang empat- yang tersebar di Jakarta, Cikarang, Cengkareng, Semarang, Yogyakarta, Trawas-Mojokerto, Bali serta Balikpapan.
Asal tahu saja, pada pertengahan Maret 2015, Intiwhiz Hospitality Management resmi ditunjuk oleh PT Graha Amalia Pradhana Padang untuk mengelola Whiz Prime Padang (140 kamar) yang akan dibuka pada tahun depan. (BB/as/Christov)