IZONE INDONUSA BUKA FLORMAR PENTACITY MALL

Menawarkan beragam produk kosmetik berkualitas dengan harga terjangkau. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Seperti yang sudah direncanakan, PT Izone Indonusa akhirnya resmi memperluas jaringan pemasaran produk kecantikan merek Flormar yang berasal dari Milan, Italia, di pasar domestik.

Persisnya, perluasan jaringan tersebut digelar melalui pembukaan gerai anyar Flormar di Pentacity Mall, Balikpapan, Kalimantan Timur, pertengahan pekan lalu.

Kata Brand Executive Flormar Indonesia, Christine Victoria, Flormar Pentacity Mall merupakan gerai perdana Flormar di area komersil Balikpapan.

Sementara untuk wilayah pemasaran Pulau Kalimantan, tambahnya, gerai baru tersebut terhitung sebagai gerai kedua setelah Flormar Duta Mall Banjarmasin, Kalimantan Selatan, yang dilansir pada akhir Agustus 2017.

Flormar Indonesia menginformasikan, tak jauh beda dengan gerai Flormar lainnya, Flormar Pentacity Mall juga menawarkan beragam produk kosmetik, mulai dari perona pipi, foundation, mascara, lipstik, cat kuku, hingga produk perawatan kulit yang berkualitas.

Dan, lebih dari itu, berbagai produk kecantikan tadi dipastikan dibanderol dengan harga terjangkau lantaran diproduksi di Turki.

Alhasil, Flormar pun memiliki keunggulan harga yang kompetitif bila dibandingkan dengan produk komestik impor sejenis lainnya.

Flormar Indonesia juga mengabarkan, jika tak ada halangan, pihaknya sedang menyiapkan rencana pembukaan gerai serupa di Makassar, Sulawesi Selatan, dalam waktu dekat.

Berita-Bisnis mencatat, kehadiran Flormar di pentas bisnis produk kosmetik di pasar domestik, dimulai sejak medio September lalu.

Dan, sampai saat ini, seiring dengan peluncuran Flormar Pentacity Mall, Izone Indonusa pun telah mengoperasikan 15 gerai Flormar yang tersebar, antara lain, di Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Bali, Medan, dan Banjarmasin. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

DONGKRAK USAHA, TIGA PERMATA EKSPRES LANSIR JASAPINDAH.ID
BERITA

DONGKRAK USAHA, TIGA PERMATA EKSPRES LANSIR JASAPINDAH.ID

(Berita-Bisnis) - Sulit disangkal, gurihnya perputaran fulus di arena bisnis jasa pindahan, pada akhirnya akan mengundang lebih banyak lagi pelaku...
MODERNLAND REALTY JUAL HABIS KLASTER VICTORIA
BERITA

MODERNLAND REALTY JUAL HABIS KLASTER VICTORIA

(Berita-Bisnis) - Diklaim sebagai hunian yang cocok untuk para eksekutif muda, PT Modernland Realty Tbk resmi meluncurkan klaster baru bernama...
PERKUAT PENJUALAN SEREAL, SIMBA LUNCURKAN RASA BUAH RAINBOW HOOPS
BERITA

PERKUAT PENJUALAN SEREAL, SIMBA LUNCURKAN RASA BUAH RAINBOW HOOPS

(Berita-Bisnis) - Diklaim memiliki rasa lemon, jeruk, dan strawberry, PT Simba Indosnack Makmur resmi meluncurkan varian baru produk sereal-nya yang...
CASA HARMONY DIJUAL Rp 300 JUTAAN
BERITA

CASA HARMONY DIJUAL Rp 300 JUTAAN

(BeritaBisnis) - Kluster Casa Harmony secara resmi dijual dengan harga mulai dari Rp 300 jutaan. Kluster perumahan yang berada di...
GANDENG KEMIKO SAVITRI SEJAHTERA, ARCHIPELAGO BUKA ASTON INN PANDANARAN
BERITA

GANDENG KEMIKO SAVITRI SEJAHTERA, ARCHIPELAGO BUKA ASTON INN PANDANARAN

(Berita-Bisnis) - Jamak disadari, relasi yang saling menguntungkan dapat memberikan dampak yang sangat positif terhadap keberlanjutan sebuah kerjasama. (lebih…)
UNIQLO RESMI HADIR DI MAKASSAR
BERITA

UNIQLO RESMI HADIR DI MAKASSAR

(Berita-Bisnis) - Seperti yang telah direncanakan, PT Fast Retailing Indonesia -pengelola gerai Uniqlo di pasar domestik- akhirnya resmi merambah wilayah...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia