
Terlebih, melalui Thailand dan Indonesia, PZ Cussons bisa memperluas jangkauan pemasarannya ke Filipina, Myanmar serta Vietnam.
Dan, lebih dari itu, masih di laman yang sama (http://www.pzcussons.com/en_int/markets/se-asia), PZ Cussons juga mengklaim sudah menggenggam 40 persen pangsa pasar kategori produk babycare di Indonesia, via lini bisnisnya PT PZ Cussons Indonesia.
Alhasil, agar pencapaian tersebut tidak mudah tergerus, PZ Cussons Indonesia pun tetap giat menggelar beragam event. Salah satunya, Cussons Bintang Kecil.
Dan, asal tahu saja, PZ Cussons Indonesia sampai saat ini sudah menyelenggarakan Cussons Bintang Kecil Seasons 6, yang dikemas sebagai ajang pencarian inspirasi dengan mengusung tema Impian Sang Bintang.
Kata Senior Group Brand Manager PZ Cussons Indonesia, Bunadi Wijaya, pihaknya merasa senang dan sangat bangga, Cussons Bintang Kecil Season 6 mampu menginspirasi sekaligus menjangkau lebih banyak peserta dari berbagai kota besar di Indonesia.
Itu pula sebabnya, tambahnya, Cussons Bintang Kecil Season 6 telah menjadi ajang pencarian inspirasi terbesar dalam hal kontes foto dan video untuk bayi, balita, dan anak-anak di Indonesia.
PZ Cussons Indonesia juga mengabarkan, guna mewujudkan impian dari anak-anak kurang mampu lewat peningkatan kualitas pendidikan, Cussons Bintang Kecil Season 6 juga sekaligus mendukung program Bersama Cerdaskan Anak Bangsa yang digagas oleh Yayasan Kick Andy serta Super Indo.
Berita-Bisnis mencatat, Cussons Bintang Kecil Season 6 menyediakan total hadiah sebanyak Rp 1 miliar plus kesempatan bagi pemenang utama menjadi bintang iklan produk Cusson Baby atau Cussons Kids keluaran PZ Cussons Indonesia.
Lantas, untuk mengikutinya, partisipan wajib menyertakan minimal dua produk Cussons Baby atau Cussons Kids di dalam foto/video yang dikirim. (BB/as/Luki)