JAGA KUALITAS, TOPI KOKI GENGGAM ISO 9001-2008

Mampu menghasilkan produk beras dengan kualitas super. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Sadar akan semakin ketatnya persaingan di ranah bisnis beras di masa mendatang, PT Buyung Poetra Sembada -pemegang merek beras cap Topi Koki- pun berbenah diri.

Salah satunya adalah berupaya mengikuti perkembangan mesin modern dan berteknologi tinggi untuk memproduksi beras.

Adapun yang terbaru, perusahaan yang berdiri pada September 2003 ini telah resmi mengantongi sertifikat ISO 9001-2008 yang merupakan pengakuan terhadap standar mutu.

Kata Sukarto Bujung, Direktur Utama Buyung Poetra Sembada, sertifikat itu sejatinya diterima pada awal minggu pertama medio Februari 2015.

Ditambahkan pula, lewat kehadiran sertifikat tersebut, pihaknya semakin yakin akan mampu menghasilkan produk beras dengan kualitas super, higenis sekaligus putih alami, karena sudah melalui tahapan proses penyaringan yang diakui oleh lembaga yang kompeten.

Buyung Poetra Sembada merupakan perluasan usaha dari Toko Buyung Palembang yang beroperasi sejak 1977. Dan, asal tahu saja, pada awal perjalanan bisnisnya mendistribusikan beras cap Topi Koki, Buyung Poetra Sembada menyasar berbagai pasar tradisional di wilayah pemasaran Jakarta.

Belakangan, Buyung Poetra Sembada merambah ke gerai penjualan modern, seperti Hypermart, Carrefour, Hero Giant, Superindo, Lotte, dan lain sebagainya.

Bersamaan dengan itu, Buyung Poetra Sembada juga tak lupa melansir beberapa merek baru yang dirancang untuk segmen tertentu. Contohnya adalah Belida (beras pera) yang diposisikan sebagai bahan baku lontong dan ketupat. Lalu, ada juga Broken Rice IR 64 plus Broken Rice IR 42 (beras menir/broken rice) yang diklaim cocok untuk bahan baku bihun.

Di lain pihak, Buyung Poetra Sembada pun kembali meramaikan pentas bisnis beras di pasar domestik via merek Limas dan BPS.

Berita-Bisnis mencatat, dalam rangka memperluas jaringan pemasarannya di Jabodetabek, Buyung Poetra Sembada -yang didukung salah satu gudangnya di Pegayut, Jakabaring, Palembang- pernah merilis program Mitra Topi Koki. Persisnya, pada medio November tahun lalu.

Dan, program yang memungkinkan masyarakat umum untuk membuka gerai penjualan beras dengan jaminan suplai beras dari Buyung Poetra Sembada itu, diketahui memperoleh respon positif. Buktinya, hingga awal tahun ini, Mitra Topi Koki sukses menghadirkan 47 gerai di Jabodetabek.

Sementara itu, masih dengan tujuan yang sama, Buyung Poetra Sembada pada April 2013, juga membuka cabang di Surabaya. (BB/as/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

PERKOKOH PENETRASI DI BISNIS BUMBU PENYEDAP MASAKAN, AJINOMOTO OPERASIKAN PABRIK KEDUA DI KARAWANG
BERITA

PERKOKOH PENETRASI DI BISNIS BUMBU PENYEDAP MASAKAN, AJINOMOTO OPERASIKAN PABRIK KEDUA DI KARAWANG

(Berita-Bisnis) - Pertumbuhan pasar bumbu penyedap masakan di Indonesia dan pasar ekspor yang signifikan belakangan ini, menjadi landasan bagi PT...
DENGAN PRUAMAN, PRUDENTIAL SASAR LEMBAGA KEUANGAN MIKRO
BERITA

DENGAN PRUAMAN, PRUDENTIAL SASAR LEMBAGA KEUANGAN MIKRO

(Berita-Bisnis) - Dengan merangkul Koperasi simpan pinjam Mitra Usaha Mandiri yang berlokasi di Subang dan Karawang, Jawa Barat, PT Prudential...
INCAR SEGMEN MENENGAH ATAS, ELANG GROUP LANSIR GREEN VIEW RESIDENCE
BERITA

INCAR SEGMEN MENENGAH ATAS, ELANG GROUP LANSIR GREEN VIEW RESIDENCE

(Berita-Bisnis) - Diklaim memiliki akses strategis, Elang Group -populer dengan label Gemilang Property- resmi meluncurkan kawasan hunian baru seluas 3,5...
BERMODALKAN RP 75 MILIAR, PELAYARAN NELLY TAMBAH KAPAL BARU
BERITA

BERMODALKAN RP 75 MILIAR, PELAYARAN NELLY TAMBAH KAPAL BARU

(Berita-Bisnis) - Jika tak ada halangan, maka pada tahun ini, PT Pelayaran Nelly Dwi Putri akan menambah armada kapalnya sebanyak...
CITILINK GELAR PROMO ON PRICE Rp 79.000
BERITA

CITILINK GELAR PROMO ON PRICE Rp 79.000

(BeritaBisnis) - Di tengah persaingan yang semakin ketat diperlukan upaya jitu untuk bisa survive bahkan muncul sebagai pemenang. Berkaitan dengan...
SANTIKA KELOLA LEBIH 2 RIBU KAMAR VIA HOTEL SANTIKA PREMIERE
BERITA

SANTIKA KELOLA LEBIH 2 RIBU KAMAR VIA HOTEL SANTIKA PREMIERE

(Berita-Bisnis) - Sulit dimungkiri, Santika Indonesia Hotels & Resorts saat ini adalah salah satu operator hotel terkemuka di pentas bisnis...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia