JAJAL BISNIS ONLINE, SINAR MAS GROUP GANDENG ITOCHU

Ditargetkan bisa meniru kesuksesan Excite Point di Jepang. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Potensi bisnis besar yang dihadirkan internet mengundang perhatian Sinar Mas Group. Dengan menggandeng Excite Corporation, raksasa digital online asal Jepang yang merupakan bagian dari Itochu Corporation Group, Sinar Mas Group -via PT Smartfren Telecom Tbk.- merilis kehadiran portal Excite Point.

Portal tersebut mengusung konsep gaya hidup, hiburan, dan komunitas serta dapat diakses melalui personal computer maupun smartphone – tidak terbatas pada provider Smartfren.

Menurut Febrian Anas, Head of Value Added Service Excite Indonesia -pengelola portal Excite Point- portal itu mengusung layanan loyalitas yang berkonsep pada sistem poin. User yang melakukan akses ke website akan mendapatkan insentif poin.

Karena itu, aktivitas seperti klik iklan, belanja online, review produk yang diiklankan, download, akses video iklan, maupun aktivitas lainnya akan mendatangkan poin yang dapat ditukarkan dengan produk-produk dari unit usaha Sinar Mas Group, seperti pulp and paper, financial (Bank Sinarmas), agrobisnis, mining and energy, development real estate (ITC), dan telekomunikasi (Smartfren).

Ditambahkan, Excite Point telah mendulang sukses di Jepang karena dikunjungi 35 juta orang per bulannya. Diharapkan kondisi serupa bakal terjadi di Indonesia.

Portal Excite Point juga diklaim bakal mendatangkan keuntungan bagi para pengiklan mengingat para user aktif yang memiliki kecenderungan untuk belanja online. Excite Indonesia sendiri menargetkan hingga 50 pengiklan selama tahun pertama beroperasi. (BB/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

TAKSI EXPRESS BERBAGI BEASISWA
BERITA

TAKSI EXPRESS BERBAGI BEASISWA

(Berita-Bisnis) - PT Express Transindo Utama Tbk tampaknya sadar kalau supir taksi memiliki peranan yang sangat penting dalam pertumbuhan bisnis...
TEMPO SCAN RILIS BODREX FLU & BATUK PE
BERITA

TEMPO SCAN RILIS BODREX FLU & BATUK PE

(Berita-Bisnis) - Adalah riset yang menyatakan bahwa 7 dari 10 orang penderita flu pasti disertai batuk, yang mendorong PT Tempo...
BIDIK PEREMPUAN MUDA, KERASTASE CRISTALLISTE DARI L’OREAL MELUNCUR
BERITA

BIDIK PEREMPUAN MUDA, KERASTASE CRISTALLISTE DARI L’OREAL MELUNCUR

(Berita-Bisnis) - Disebut sebagai kunci rahasia untuk rambut berkilau bagai kristal dan ringan bercahaya, PT L’Oréal Indonesia memperkenalkan produk baru...
SEMINAR DIGITAL MARKETING
EVENT

SEMINAR DIGITAL MARKETING

THE BEST OF GLOBAL DIGITAL MARKETING 2012with MIKE BERRY (UK) & HANDY IRAWAN D. (lebih…)
HASTA KREASI MANDIRI BUKA SWISS-BELHOTEL BALIKPAPAN
BERITA

HASTA KREASI MANDIRI BUKA SWISS-BELHOTEL BALIKPAPAN

(Berita-Bisnis) - Langkah bisnis PT Hasta Kreasi Mandiri di Balikpapan, Kalimantan Timur, tampaknya semakin mantap seiring pengoperasian Swiss-Belhotel Balikpapan, baru-baru...
PACU BISNIS, TUGU MANDIRI TERAPKAN TRANSFORM FOR A BETTER FUTURE
BERITA

PACU BISNIS, TUGU MANDIRI TERAPKAN TRANSFORM FOR A BETTER FUTURE

(Berita-Bisnis) - Guna memperkokoh eksistensinya di arena bisnis asuransi di Indonesia, PT Asuransi Jiwa Tugu Mandiri melansir Transform for A...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia