JUMEIRAH BALI BAKAL DIRILIS KUARTAL KEDUA 2019

Berencana membuka tujuh hotel baru pada tahun depan. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Segendang sepenarian dengan manajemen perhotelan global lainnya, Jumeirah Group yang berbasis di Dubai, Uni Emirat Arab, tampak tetap aktif menggelar ekspansi di lokasi-lokasi potensial di berbagai negara.

Ambil contoh, medio September lalu. Ketika itu, Jumeirah Group merilis Jumeirah Nanjing berkapasitas 212 kamar serta 49 suite, yang otomatis menjadi portofolio keduanya di Tiongkok, setelah Jumeirah Himalayas Hotel Shanghai.

Tak lama berselang, masih di negara yang sama, Jumeirah Group -seperti tertera di www.arabnews.com- resmi mengoperasikan Jumeirah Living Guangzhou.

Dan, pada medio November lalu, meluncurkan Jumeirah Saadiyat Island Resort di Abu Dhabi, ibukota Uni Emirat Arab.

Kelak, sebagaimana dikutip saudigazette.com.sa, derap ekspansi Jumeirah Group pun  dipastikan berlanjut seiring rencana pembukaan tujuh hotel anyar, pada tahun depan.

Salah satunya adalah Jumeirah Al Wathba Desert Resort & Spa, yang menyediakan 90 kamar dan 13 vila. Properti milik Abu Dhabi United Hospitality LLC ini, direncanakan beroperasi pada kuartal pertama 2019.

Lantas, pada kuartal kedua tahun depan, Jumeirah Group akan mengoperasikan Jumeirah Muscat Bay Oman serta Jumeirah Bali.

Berita-Bisnis mencatat, Jumeirah Bali yang terletak di kawasan Jimbaran Selatan, Bali, dikembangkan oleh PT Asia Pasifik Properti, yang berada dalam naungan PT Anggada Putra Rekso Mulia (Rekso Group).

Selain menyediakan 80 suite, resor mewah yang berdiri di atas lahan seluas 11 hektar itu juga didesain menyajikan 25 vila eksklusif. 

Dan, lebih dari itu, saat menjalin kesepatan dengan Jumeirah Group pada Januari 2011, Asia Pasifik Properti bahkan menyatakan Jumeirah Bali diproyeksikan menjadi acuan baru bagi bisnis hotel dan resor mewah.

Bagi Asia Pasifik Properti sendiri yang berdiri pada 2006, Jumeirah Bali terbilang sebagai proyek perdana yang diperkirakan menelan dana investasi hingga US$ 150 juta.

Sedangkan, di sisi lain, via afiliasinya PT Adhi Putra Mulia, Rekso Group telah menghadirkan Hotel Mercure Jakarta Kota (243 kamar) serta ibis Jakarta Harmoni berdaya tampung 212 kamar. (BB/as/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

DAFAM RAMBAH SURABAYA
BERITA

DAFAM RAMBAH SURABAYA

(Berita-Bisnis) - Berbekal kepercayaan yang diberikan PT Gunawangsa Kreasindo selaku pengembang kondominium hotel (kondotel) bintang tiga Gunawangsa, Dafam Hotels mulai...
SEKOLAH MODE IMB INDONESIA GELAR PROMO BAYAR DUA UNTUK TIGA PESERTA
BERITA

SEKOLAH MODE IMB INDONESIA GELAR PROMO BAYAR DUA UNTUK TIGA PESERTA

(Berita-Bisnis) - Besarnya kebutuhan siswa untuk menjadi calon perancang atau calon fashion designer dari Indonesia, kini dapat diakomodir oleh Instituto...
TAMBAH LAYANAN, GARUDA HADIRKAN MOBIL KHUSUS KURSI RODA
BERITA

TAMBAH LAYANAN, GARUDA HADIRKAN MOBIL KHUSUS KURSI RODA

(Berita-Bisnis) - Mulai hari ini, PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk mengoperasikan wheelchair transporter alias mobil khusus kursi roda di Bandara...
TINGKATKAN LAYANAN, ASTON SENTUL LAKE RESORT & CONFERENCE CENTER BUKA KAMALA SPA
BERITA

TINGKATKAN LAYANAN, ASTON SENTUL LAKE RESORT & CONFERENCE CENTER BUKA KAMALA SPA

(Berita-Bisnis) - Jamak dipahami, beragamnya fasilitas yang dimiliki adalah salah satu 'kunci' penting bagi hotel untuk tetap eksis di tengah...
OSO GROUP GARAP BISNIS RUMAH SAKIT
BERITA

OSO GROUP GARAP BISNIS RUMAH SAKIT

(Berita-Bisnis) - Menginjak usianya yang ke-10, PT Citra Putra Realty Tbk pun tampak percaya diri untuk memperluas segmen bisnis garapannya....
ASTRA CREDIT COMPANY HADIRKAN 4 FITUR ANYAR DI ACC YES
BERITA

ASTRA CREDIT COMPANY HADIRKAN 4 FITUR ANYAR DI ACC YES

(Berita-Bisnis) - Memang, sangat mudah untuk mengumbar janji kepada para pelanggan, bila pelaku usaha hanya berkutat terhadap keuntungan jangka pendek....

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia