KAGUM OPERASIKAN ZODIAK PASIR KALIKI BANDUNG

Menerapkan strategi harga terjangkau. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Berkaitan dengan rencana pengoperasian 13 hotel yang akan dilaksanakan sampai akhir tahun depan, manajemen perhotelan Kagum Karya Husada Hotel Management Group -yang populer dengan label Kagum Hotels Management- resmi membuka Zodiak Hotel yang berlokasi di kawasan Pasir Kaliki, Bandung.

Hotel bujet tersebut terdiri dari 48 kamar dan terbagi ke dalam 2 tipe, yakni tipe superior dan tipe suite. Zodiak Hotel Pasir Kaliki Bandung juga dilengkapi dengan ruang pertemuan berkapasitas 20 orang.

Menurut Martono, Managing Director Kagum Hotels Management, hotel bujet tersebut akan menjadi alternatif pilihan akomodasi bagi wisatawan yang berkunjung ke Bandung.

Ditambahkan, Kagum Hotels Management menerapkan strategi harga terjangkau sekitar Rp 280 ribu net per kamar per malam (termasuk makan pagi) untuk 2 orang yang menginap di Zodiak Hotel tersebut.

Sebelumnya, Kagum Hotels Management juga telah mengoperasikan Zodiak Hotel yang berlokasi di kawasan Cokroaminoto, Yogyakarta, medio Desember lalu.

Dari markasnya di Bandung, Kagum Hotels Management tercatat mengelola beberapa brand di bisnis hospitality, seperti Golden Flower untuk konsep hotel bisnis bintang empat, Grand Serela (bintang tiga), Zodiak (hotel bujet), Amaroossa (hotel butik), dan Grand Tjokro untuk konsep kontemporer perpaduan modern dan tradisional. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

PROCUREMENT PROGRESS & ORDER MONITORING
EVENT

PROCUREMENT PROGRESS & ORDER MONITORING

By X-SKILL SEMINAR (lebih…)
LOGITECH RAMBAH MANADO
BERITA

LOGITECH RAMBAH MANADO

(Berita-Bisnis) - Didukung reseller dan toko yang menjajakan beragam produk information technology berikut aksesorisnya, Logitech Indonesia berupaya memperkuat penetrasi pasarnya...
GAYA NOKIA UNTUK KEMBALI BERSINAR
MARKETING

GAYA NOKIA UNTUK KEMBALI BERSINAR

(Berita-Bisnis) - Awal tahun 2012, laporan yang dirilis secara resmi itu akhirnya menegaskan fakta yang telah terjadi selama ini di...
FOODMART PRIMO HADIR DI LIPPO MALL PURI
BERITA

FOODMART PRIMO HADIR DI LIPPO MALL PURI

(Berita-Bisnis) - Ambisi PT Matahari Putra Prima Tbk menjadi multi-format modern retailer yang terkemuka di pasar domestik, sepertinya tak akan...
NEO PASADENA MODERNLAND LUDES
BERITA

NEO PASADENA MODERNLAND LUDES

(Berita-Bisnis) - Kendati dibangun dalam jumlah terbatas, hanya 29 unit, toh klaster baru Neo Pasadena yang dikembangkan oleh PT Modernland...
SEMESTER KEDUA, MAYORA OPERASIKAN PABRIK BARU
BERITA

SEMESTER KEDUA, MAYORA OPERASIKAN PABRIK BARU

(Berita-Bisnis) - Ranah bisnis biskuit tampaknya bakal semakin semarak dengan rencana pengoperasian pabrik baru PT Mayora Indah Tbk di Kawasan...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia