
Alhasil, selain di gerai Alfamart, voucher online game MOL Points kini dapat dibeli di kurang lebih 500 gerai Alfamidi dan gerai Lawson yang tersebar di seluruh Indonesia.
Menurut Patrick Setiawan, Country Manager MOL Indonesia, perluasan jaringan pemasaran tersebut diproyeksikan mampu memberikan kontribusi sebesar 40 sampai 50 persen terhadap total pendapatan MOL Indonesia.
Di sisi lain, kemitraan itu diharapkan bisa menjadi jembatan untuk memenuhi ketersediaan produk voucher online game MOL Points.
MOL Indonesia sebelumnya menjajakan voucher online game MOL Points via kerja sama dengan tiga bank, salah satu perusahaan telekomunikasi, dan online reseller.
Ditambahkan, dalam pembelian voucher online game MOL Points di gerai Alfamart, Alfamidi, dan Lawson, pembeli bakal memperoleh kode serial voucher serta PIN.
Adapun harga MOL Points itu adalah Rp 110 untuk tiap satu MOL Points dan tersedia nominal mulai dari Rp 11 ribu hingga Rp 220 ribu.
MOL Indonesia yang mulai beroperasi dua tahun silam adalah anak usaha MOL Global, perusahaan internet di bidang layanan pembayaran online, yang bermarkas di Malaysia. (BB/as/Luki)