KINI, HORISON HOTELS GROUP KELOLA 9 ULTIMA HOTELS

Hotel bintang empat anyar ini menawarkan 206 kamar. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Tak dapat dimungkiri, Jawa Barat adalah salah satu wilayah pemasaran yang prospektif dalam radar bisnis pelaku usaha manajemen perhotelan, sampai saat ini.

Tak terkecuali bagi PT Metropolitan Golden Management yang populer dengan label Horison Hotels Group.

Buktinya, hingga akhir April lalu, Horison Hotels Group yang bermarkas di kawasan Jalan RS. Fatmawati Raya, Cilandak, Jakarta Selatan, ini telah mengoperasikan delapan hotel di wilayah pemasaran tersebut.

Ambil contoh, via @HOM Hotels (kelas bintang dua), Horison Hotels Group -sebagaimana tertera di lamannya- sudah mengelola @HOM Premiere Tambun Bekasi (76 kamar) yang dikembangkan PT Metropolitan Land Tbk (Metland).

Sementara lewat merek Horison (midscale), Horison Hotels Group mengoperasikan Horison Tasikmalaya (99 kamar), Horison Tirta Sanita Kuningan (124 kamar), Horison Palma Pangandaran (76 kamar) yang dibangun oleh PT Palma Nugraha Nusantara, serta Horison Sukabumi (100 kamar) milik Andri Salim, yang juga menelurkan Restoran Sunda Rasa dan gerai kopi bertajuk Ground 68 Coffe Shop.

Di hotel kelas bintang empat (Ultima Hotels), Horison Hotels Group melayani tamu dan pengunjung melalui Horison Ultima Bandung (208 kamar) serta Horison Ultima Bekasi (166 kamar).

Dan, pada kelompok Affiliate Hotels (fasilitas dan pelayanan setara hotel bintang tiga dan hotel bintang empat), Horison Hotels Group mengelola Metland Hotel by Horison (98 kamar), yang berada di bilangan Jalan Siliwangi, Cirebon.

Adapun yang terbaru, Horison Hotels Group resmi menambah portofolio merek Ultima Hotels di Jawa Barat, seusai membuka Horison Ultima Bhuvana Ciawi. Tepatnya, pada akhir pekan kedua Mei 2019.

Kata Corporate Director of Marketing Communications Horison Hotels Group, Heni Juniarti, hotel bintang empat anyar yang terletak di kawasan Jalan K.H RM Toha, Bendungan, Ciawi, Bogor, Jawa Barat, ini, menawarkan 206 kamar yang mencakup delapan tipe kamar.

Dijelaskan pula, selain dilengkapi dengan ballroom, ruang pertemuan, dan Sakeca Lounge, Horison Ultima Bhuvana Ciawi juga menyediakan Kurulu Sky Lounge, Santan Restaurant, kolam renang, fitness club, hingga kids center.

Lebih dari itu, Horison Hotels Group juga mengabarkan, Horison Ultima Bhuvana Ciawi merupakan hotel ke-48 yang berada dalam naungan pengelolaannya.

Patut diketahui, hotel yang berada di lokasi strategis ini, yaitu sekitar 500 meter dari pintu Tol Ciawi ke arah Puncak koridor Ciawi – Gadog, dibangun oleh PT Ciawi Megah Indah, anak usaha Gapura Prima Group.

Dan, bila tak ada aral melintang, Ciawi Megah Indah pun berniat menghadirkan lagi 47 unit vila -berdampingan dengan Horison Ultima Bhuvana Ciawi- di atas lahan seluas 21 ribu meter persegi tersebut.

Berita-Bisnis mencatat, seiring dibukanya Horison Ultima Bhuvana Ciawi, Horison Hotels Group kini mengelola 1,153 kamar yang berasal dari sembilan hotel di Jawa Barat.

Lantas, dari seluruh properti tadi, sebanyak tiga hotel berada dalam naungan Metland, yakni @HOM Premiere Tambun Bekasi, Metland Hotel by Horison Cirebon, dan Horison Ultima Bekasi.

Di samping itu, Metland juga memberikan kepercayaan kepada Horison Hotels Group untuk mengoperasikan Horison Ultima Seminyak (154 kamar).

Sedangkan bagi Gapura Prima Group sendiri, Horison Ultima Bhuvana Ciawi terhitung sebagai hotel kedua yang dioperasikan oleh Horison Hotels Group, setelah Horison Grand Serpong Tangerang (286 kamar) yang dilansir pada medio Agustus 2018.

Khusus untuk Ultima Hotels, Horison Ultima Bhuvana Ciawi otomatis menjadi hotel ke-9 yang mengibarkan brand tersebut, bergabung dengan Horison Ultima Timika, Horison Ultima Palembang, serta Horison Ultima Makassar.

Plus, Hotel Ultima Ratu Serang, Horison Ultima Seminyak, Horison Ultima Riss Yogyakarta, Horison Ultima Bandung, dan Horison Ultima Bekasi. (BB/as/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

MENGELOLA PERUSAHAAN DISTRIBUSI YANG UNGGUL DAN MENGUNTUNGKAN
EVENT

MENGELOLA PERUSAHAAN DISTRIBUSI YANG UNGGUL DAN MENGUNTUNGKAN

By FORCE ONE (lebih…)
ACCOR LANSIR MERCURE SURABAYA MANYAR
BERITA

ACCOR LANSIR MERCURE SURABAYA MANYAR

(Berita-Bisnis) - Jika tak ada kendala, portofolio Accor di pasar domestik dipastikan segera bertambah. Persisnya, via brand Mercure, manajemen perhotelan...
AKSELERASI BISNIS ALA TOKOBAGUS.COM
MARKETING

AKSELERASI BISNIS ALA TOKOBAGUS.COM

(Berita-Bisnis) - Kiprah selama tujuh tahun belakangan ini akhirnya membuahkan hasil yang positif. Lewat survei Indonesia Brand Champion Award 2012...
OMEGA KELOLA GRAND CORDELA AS PUTRA HOTEL KUNINGAN
BERITA

OMEGA KELOLA GRAND CORDELA AS PUTRA HOTEL KUNINGAN

(Berita-Bisnis) - Rencana Omega Hotel Management untuk menambah portofolionya di wilayah pemasaran Jawa Barat, tampaknya bakal berjalan mulus. (lebih…)
GERAI KE-57 ELECTRONIC CITY DIBUKA DI PEKALONGAN
BERITA

GERAI KE-57 ELECTRONIC CITY DIBUKA DI PEKALONGAN

(Berita-Bisnis) - Potensi Pekalongan sebagai kota yang bakal semakin berkembang di sektor bisnis dan wisata di masa mendatang, tampaknya menjadi...
HOTEL MELIA MAKASSAR RESMI BEROPERASI
BERITA

HOTEL MELIA MAKASSAR RESMI BEROPERASI

(Berita-Bisnis) - Kerjasama bisnis yang direncanakan oleh Melia Hotels International dan PT Putra Liang Jaya, pada awal April dua tahun...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia